Selama Wabah Virus Corona, Atiqah Hasiholan Miliki Hobi Ini...

30 Mei 2020 10:01

GenPI.co - Masa karantina selama pandemi covid-19 bisa menjadi momen yang tepat untuk menekuni hobi baru. Seperti artis cantik Atiqah Hasiholan, yang menjajal hobi barunya, yakni berkebun.

BACA JUGA: Bikin Suami Betah Di Rumah, 4 Zodiak Ini Memang Sangat Istimewa

Dalam unggahan di akun Instagram-nya, Atiqah Hasiholan bercerita bahwa dirinya mengisi waktu luang selama di rumah dengan berkebun. Istri dari Rio Dewanto tersebut juga menjelaskan bahwa berkebun merupakan salah satu kegiatan yang selama ini ingin ia lakukan tapi belum sempat terlaksana.

"Di tengah situasi yang sangat sulit bagi semua orang ini, tetap kita harus berupaya menciptakan kebahagiaan. Selama #dirumahaja ada beberapa hal yang selama ini ingin dikerjakan tapi belum kesampaian, akhirnya kesampaian," tulisnya dalam akun Instagram @atiqahhasiholan.

BACA JUGA: Jika 3 Zodiak Ini Bersamamu, Kamu Akan Selalu Beruntung

Atiqah juga kerap membagikan foto-foto kegiatan berkebunnya lewat akun Instagram pribadi. Perempuan 39 tahun tersebut juga kerap kali mengajak putrinya, Salma Jihane Putri Dewanto untuk berkebun bersama.

Dalam unggahan lainnya, Atiqah menjelaskan bahwa teknik berkebun yang dilakukannya adalah teknik hidroponik atau teknik tanam yang menggunakan air dan tidak menggunakan media tanah. Sayuran yang ia tanam di antaranya bayam dan bok choy.

BACA JUGA: Takdirnya Bahagia, 4 Zodiak Ini Akan Sukses Bersama Pasangannya

"Panen perdana. Sengaja belajar supaya benar-benar tahu kualitas gizi yang kita asup. Kenapa hidroponik? Selain keterbatasan lahan, ternyata juga enggak begitu sulit. Yeay," tulis Atiqah Hasiholan dalam unggahan tersebut.

Wah, ternyata seru juga ya menikmati hobi berkebun untuk mengisi waktu luang. Apakah kamu tertarik menekuni hobi berkebun seperti Atiqah Hasiholan?(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co