Silakan Dibaca! Jahe Merah Bikin Kolesterol Menyerah

24 Juni 2020 13:20

GenPI.co - Yang punya masalah dengan kolesterol pasti bakal happy baca ini. Ada jahe merah yang bisa bikin kolesterol menyerah. Selain itu, sejumlah penyakit lainnya juga bisa dibikin tak berdaya. Ini manfaat jahe merah yang bisa bikin kamu happy.

1. Kurangi Kadar Kolesterol 

Penderita kolesterol sangat disarankan untuk rutin mengonsumsi jahe merah. Jahe merah dapat menghancurkan lemak jahat yang ada dalam tubuh dan mencegah munculnya penyakit kolesterol tinggi. Jadi, tak hanya bermanfaat bagi penderita penyakit tersebut, orang sehat pun dapat mengonsumsi jahe merah agar terhindar dari penyakit kolesterol tinggi. 

BACA JUGA: Jangan Galau! Akhir Juni Zodiak Ini Sial Terus 

2.  Redakan Gejala Batuk dan Sakit Tenggorokan

Memiliki sensasi hangat saat dikonsumsi, jahe merah sering dijadikan pilihan saat mengalami gejala sakit tenggorokan atau batuk. Namun, sebenarnya yang menjadi alasan mengapa jahe merah banyak dijadikan penawar untuk batuk atau peradangan di tenggorokan adalah kandungan flavonoidnya.

3.  Terhindar dari Risiko Penyakit Jantung

Salah satu penyebab munculnya penyakit jantung adalah kadar kolesterol dan trigliserida yang terlalu tinggi pada tubuh. Dengan menjadikan jahe merah sebagai konsumsi rutin sehari-hari, kadar kolesterol dan trigliserida dapat diturunkan. Oleh karena itu, buat diri terhindar dari penyakit jantung dengan mencampurkan jahe merah pada minuman atau masakan setiap hari.

4. Mengatasi Rematik 

BACA JUGA: Selingkuh Menjauh, Zodiaknya Rajin Menggetarkan Jiwa Raga

Kandungan flavonoid yang ada dalam jahe merah juga mampu mengatasi penyakit rematik. Rasa nyeri yang dirasakan oleh penderita penyakit tersebut disebabkan oleh peradangan yang terjadi di persendian. Jadi, jahe merah dapat menjadi obat alternatif dan alami untuk mengobati rematik. 

5. Meningkatkan Sistem Imun Tubuh

Pengonsumsi rutin jahe merah akan memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat karena rempah tersebut dapat melawan virus serta bakteri seperti covid-19. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co