Hilangkan Rasa Dengki di Hati, 4 Tips Biar Kamu jadi Orang Sabar

27 September 2020 19:50

GenPI.co - Memiliki rasa dengki kepada seseorang adalah hal yang manusiawi. Namun, hal ini jangan menjadi kebiasaan, sebaliknya agar segera diatasi.

Banyak faktor rasa iri atau dengki itu muncul, salah satunya adalah berinteraksi dengan seseorang. 

BACA JUGACara Menghadapi Teman yang Iri Dengki

Contohnya saja ketika melihat hasil kerja teman kantor yang mendapatkan pujian, padahal kamu juga melakukan hal yang menurutmu lebih baik darinya.

Nah, untuk menghilangkan rasa iri atau dengki tentunya butuh perjuangan. Berikut 4 tips untuk menghilangkan sifat dengki dan menjadi lebih sabar.

1. Coba deh cari tahu apa yang membuatmu iri

Cara pertama untuk menghilangkan sifat buruk kamu adalah dengan mencari tahu akar  yang membuatmu iri. 

Bisa jadi ini hanya perasaanmu saja, sehingga kamu sangat dengki dengan seseorang.

Nah, dengan mencari tahu kamu bisa mempelajari permasalahan dan mengubah diri menjadi lebih baik.

BACA JUGAAnggun dan Cantiknya Sheila Marcia saat Pamer Baby Bump

2. Jangan membanding-bandingkan

Coba deh untuk tidak membandingkan dirimu dengan orang lain.

Saat kamu melakukan hal ini, maka perasaan iri makin meningkat dan membuatmu rugi.

Justru jika kamu melihat orang lain lebih sukses, hal yang perlu kamu lakukan adalah termotivasi untuk bisa mencapai hal sama.

Dengan begitu, kamu bisa lebih baik, dan bahkan lebih sukses dari orang tersebut. Buat lah dirimu menjadi positif.

BACA JUGAKecantikan Putri Sulung Ersa Mayori Mantul Banget

3. Cintai dirimu sendiri

Dengan kamu mencintai dirimu sendiri, cara ini dapat membantumu keluar dari sifat iri. 

Yakin lah, dengan cara ini, kamu bisa fokus dengan kelebihanmu.

4. Belajar mengapresiasi orang lain

Cara menghilangkan rasa iri yang terakhir adalah dengan mengapresiasi orang lain. 

Memang terasa sulit dilakukan, yakinkan dirimu dan paksakan.

Dengan cara ini kamu membuat orang lain lebih merasa dihargai, dan ini akan membuat hatimu lebih tenang. (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co