Kalau Punya 5 Tanda Ini, Berarti Kamu Udah Siap Nikah!

16 Oktober 2020 18:50

GenPI.co - Menikah merupakan salah satu cara untuk menyempurnakan kehidupan seseorang. Namun, beberapa perempuan terkadang merasa belum siap untuk memasuki jenjang pernikahan.

Kesiapan perempuan untuk melangkah ke pernikahan tidak ditentukan oleh usianya, tetapi kematangan diri dan kedewasaannya. Sebab, seorang perempuan harus bisa mengurus rumah tangga, suami dan anak-anaknya kelak.

BACA JUGA: Waspada, Ini 5 Masa Kritis Dalam Hubungan Pernikahan

Ada 5 hal yang bisa dilihat dari seorang perempuan, yang menandakan bahwa dirinya sudah siap menikah. Berikut ulasannya.

1. Suka anak-anak

Memang tidak semua perempuan menyukai anak-anak. Namun, perempuan yang sudah siap untuk menikah biasanya mulai memiliki ketertarikan pada anak-anak, dan ingin mencoba untuk lebih dekat dengan mereka. 

Perempuan yang sudah siap menikah biasanya juga mulai tertarik untuk belajar mengurus anak dari teman, tetangga atau saudara.

2. Bijak mengatur keuangan

Perempuan yang siap untuk menikah biasanya menjadi lebih irit dan lebih bijak dalam mengatur keuangan. 

Bahkan, beberapa dari mereka juga mulai menabung dan berinvestasi untuk kehidupannya kelak.

BACA JUGA: Cek 5 Hal Ini Sebelum Membeli Cincin Pernikahan

3. Enggak gampang baper

Perempuan yang pemikirannya sudah dewasa tidak akan mudah terbawa perasaan alias baper. 

Sebab, mereka sudah melewati masa-masa puber dan sudah tidak memiliki sifat yang labil. Namun, hal ini tidak berlaku untuk perempuan yang sedang PMS.

4. Malas pacaran

Perempuan yang sudah matang tidak akan mau membuang-buang waktunya untuk berpacaran dengan lelaki yang tidak jelas. 

Ia lebih memilih sendiri daripada harus berpacaran tanpa keseriusan.

5. Engak pilih-pilih

Perempuan yang sudah siap menikah tidak akan memilih-milih lelaki berdasarkan fisiknya saja. 

Mereka akan lebih melihat keseriusan, serta sifat-sifat lainnya seperti penyayang, setia, bertanggung jawab dan taat agama. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co