Semua Orang Bisa Jadi Content Creator, Begini Strateginya

20 Oktober 2020 22:15

GenPI.co - Di era teknologi seperti saat ini, semua orang memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi pembuat konten atau content creator.

Bahkan, hal ini bisa diwujudkan hanya dengan bermodalkan ide kreatif dan smartphone berkamera.

BACA JUGATikTok Ajak Kreator Berbagi Konten Edukasi

Hal ini dibenarkan oleh Founder SocioBuzz, Rade Tampubolon. SocioBuzz merupakan sebuah marketplace untuk mencari influencer, talent dan berbagai jasa kreatif. 

Menurut Rade, saat ini semua orang sudah bisa mengakses teknologi canggih dengan mudah, tidak seperti zaman sebelumnya.

“Tidak ada halangan yang signifikan dibandingkan masa sebelumnya,” kata Rade dalam jumpa pers virtual “Samsung Galaxy Creator Workshop”.

Meski demikian, tantangan yang harus dihadapi generasi muda masa kini adalah persaingan yang semakin ketat.

Maka dari itu, setiap orang harus memiliki strategi yang tepat agar bisa bersaing.

“Akses teknologinya memang semakin mudah, tetapi tantangannya semakin kompetitif,” lanjutnya.

Maka dari itu, Rade membagikan 3 strategi untuk bertahan sebagai content creator di tengah kuatnya arus persaingan.

Strategi yang pertama adalah memiliki ide kreatif tentang topik konten yang menarik.

“Dimulai dengan satu topik konten yang menarik,” kata Rade.

Kedua, mencari keunikan dalam konten yang dibuat.

"Hal inilah yang menentukan apakah kalian mampu bersaing atau tidak," ucapnya.

Ketiga, berpikir kreatif dan strategis. Rade menjelaskan, yang dimaksud dengan berpikir strategis adalah berpikir agar konten yang dibuat bisa meraih banyak viewers, mendulang penghasilan besar, dan mempertahankannya

Lebih lanjut, ia menyarankan kepada generasi muda untuk selalu mengembangkan ide dan beradaptasi dengan situasi dan kondisi yang terjadi.

Dengan cara ini, kalian bisa bersaing menjadi content creator yang andal.

BACA JUGATelkomsel Tantang Kreator Maknai Sumpah Pemuda Lewat Karya Video

“Kalau kalian kreatif, mudah banget kok mencari uang dengan menjadi kreator,” kata Rade. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co