Dua Jenis Beras yang Sehat untuk Penderita Diabetes

14 November 2020 18:05

GenPI.co - Konsumsi beras sebagai sumber karbohidrat memang memengaruhi kadar gula darah penderita diabetes melitus.

Ini karena karbohidrat yang terkandung di dalamnya akan dipecah menjadi glukosa (gula darah).

BACA JUGAAwas! Kurang Olahraga Picu Diabetes Tipe 2 pada Anak Muda

Beberapa jenis beras mempunyai indeks glikemik yang lebih rendah. Indeks glikemik (IG) menunjukkan seberapa cepat karbohidrat dalam makanan dipecah menjadi glukosa.

Beras putih memiliki indeks glikemik sekitar 70-74. Ini termasuk ke dalam kategori indeks glikemik sedang ke tinggi. Jenis beras yang baik untuk orang diabetes adalah yang memiliki nilai IG lebih rendah, seperti: 

1. Beras basmati

Beras basmati merupakan salah satu jenis beras paling sehat untuk diabetes.

Beras basmati memiliki indeks glikemik sekitar 43-60, yang termasuk dalam kategori indeks glikemik rendah sampai sedang. 

Sekitar 100 gram beras basmati putih yang sudah dimasak mengandung 150 kalori, 3 gram protein, dan 35 gram karbohidrat.

Sedangkan 100 gram beras basmati cokelat lebih kaya akan serat.

Beras ini mengandung sekitar 162 kalori, 1.5 gram lemak, 3.8 gram protein, 33.8 gram karbohidrat, dan 3 gram serat.

2. Beras merah

Dilansir dari Harvard Health Publishing, beras merah mengandung indeks glikemik sebesar 50 (IG rendah). 

Oleh karena itu, beras ini aman dikonsumsi oleh orang dengan diabetes.

Tak hanya indeks glikemiknya yang rendah, kandungan serat dalam beras merah pun cukup banyak dibandingkan beras putih.

Hal ini membuat beras merah tidak banyak memengaruhi kadar gula darah karena serat dapat menghambat pelepasan glukosa (gula) ke dalam darah.

BACA JUGAWaspada, Penderita Diabetes Harus Jaga Gula Darah di Masa Pandemi

Beras merah juga dilengkapi dengan kandungan vitamin dan mineral, seperti vitamin B, zat besi, kalsium, dan seng. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co