Makanan & Minuman Terjahat di Dunia, Asam Urat Pasti Kambuh

28 November 2020 19:45

GenPI.co - Hindari makanan dan minuman paling jahat di dunia. Efeknya bisa sangat membahayakan. Yang punya asam urat dijamin bakal kambuh bila nekat mengonsumsinya.

Berikut makanan dan minuman terburuk bagi penderita asam urat. Apa saja? Ini ulasannya seperti dilansir dari Medical News Today.

1. Minuman Berpemanis

Minuman dengan penambahan bahan pemanis jenis fruktosa dapat memicu risiko seseorang terkena asam urat atau memicu asam urat kambuh.

BACA JUGA: 8 Penjuru Mata Angin Tiup Rezeki, Hoki Shionya Terbang Tinggi

Minuman dengan kadar gula tinggi bisa membuat asam urat kambuh, hal ini juga mempengaruhi kadar gula darah yang akan berhubungan dengan kadar asam urat di dalam tubuh.

Minuman ini biasanya berjenis jus buah, soda, minuman berperisa, jus jeruk, minuman energi, jus konsentrat buah, jus buah segar yang diperas, dan es teh manis.

2. Makanan Lemak Tinggi

Makanan mengandung lemak tinggi akan tetap bertahan pada ginjal. Sebaiknya hindari atau membatasi makanan jenis gorengan.

Hindari juga produk susu tinggi lemak, makanan penutup tinggi gula, dan makanan tinggi lemak lainnya.

Makanan lemak tinggi juga mengandung kolesterol yang bisa berhubungan dengan meningkatnya risiko serangan asam urat.

3. Alkohol

BACA JUGA: Desember 2020 Milik Shio Ini, Sosoknya Bakal Kaya Mendadak

Alkohol jenis bir dan whiskey merupakan minuman tinggi purin. tBerdasarkan penelitian, mengonsumsi alkohol dapat meningkatkan kadar asam urat.

Alkohol juga bisa menyebabkan dehidrasi yang mempengaruhi kemampuan tubuh dalam mengeluarkan asam urat dari tubuh.

Untuk meredakan atau menurunkan kadar asam urat yang tinggi sebaiknya ubah gaya hidup menjadi lebih sehat.

Perbanyak makanan bergizi dan bernutrisi. Batasi makanan tinggi purin, berolahraga dan memperbanyak minum air putih. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co