Membaca Karakter dari Weton, yang Misterius Jadi Terlihat Semua

12 Februari 2021 10:30

GenPI.co - Membaca karakter seseorang sejatinya tidak akan sulit. Cukup lihat wetonnya, semua akan jadi terang benderang. Semua hal misterius sekali pun bisa terlihat semua. 

Analisanya memang kadang sulit dicerna. SUlit ditangkap dengan nalar. Tapi semua bisa dibuka lewat perhitungan tujuh hari dalam seminggu.

Pasangannya cukup lima hari pasaran Jawa. Kombinasi Legi, Pahing, Pon, Wage, Kliwon, akan membuat semuanya terang benderang.

BACA JUGA: Mandiri, Baik Hati dan Bawa Rezeki, 3 Zodiak Ini Bawa Hoki

Perputaran tersebut berulang tiap 35 hari (7x5). Menurut perhitungan Jawa, semua orang mengulang hari lahirnya setiap lima minggu.

Ini dia perhitungan dan rumus dalam membaca karakter masing-masing pemilik weton berdasarkan hitungan neptu. Silakan disimak.

1 Jika Jumlahnya (7) Pendito - Kang Lelaku Seneng nglencer.

Contoh: orang yang lahir pada Selasa (3) Wage (4). Karakter manusia seperti ini suka bepergian jauh, entah untuk tujuan liburan maupun pekerjaan.

2 Jika Jumlahnya (8) - Lakune  Geni Cilik kaitane, gede pungkasane.

Contoh: kelahiran Selasa (3) Legi (5). Karakternya suka mendendam seperti bara api yang awalnya kecil namun kelak bisa membakar manusia.

3. Jika Jumlahnya (9) - Lakune Angin. Gampang dielus pikirane.

Manusia jenis ini berkarakter mudah dipengaruhi orang lain dan kadang tidak memiliki pendirian hidup.

4. Jika Jumlahnya (10 -) Pendito Mbangun Teki Gelem nuturi wong tapi gak gelem dituturi.

Manusia seperti ini suka menasehati namun tidak mau menerima saran orang lain.

5. Jika Jumlahnya (11) - Lakune setan Ela elu. Nggak kena dadi pimpinan.

BACA JUGA: 3 Zodiak Bakal Guncang Dunia, Ngeselin tapi Banyak Duit

Manusia berkarakter angka 11 tidak dapat dijadikan pimpinan karena plin-plan dan tidak bisa berjiwa memimpin.

6. Jika Jumlahnya (12) - Lakune kembang Gelem diturut tapi emoh dadi punjeran.

Suka mengalah kepada yang lain. Manusia seperti ini suka menebarkan kedamaian kepada orang lain.

7. Jika Jumlahnya (13) - Lakune lintang  Emoh dadi punjeran. Melok-melok ora iso digayuh.

Manusia berkarakter lakune lintang memiliki pesona luar biasa tapi tidak bisa dijadikan pemimpin. Karisma yang dimiliki tidak sepadan dengan rendahnya kemampuan memimpin.

8. Jika Jumlahnya (14) - Lakune Mbulan Iso madangi wong akeh.

Manusia seperti ini bisa menjadi pencerah bagi orang banyak. Dialah tempat mencari solusi saat beragam masalah tiba.

9. Jika Jumlahnya (15) - Lakune Geni Gede kaitane, cilik pungkasane. Emoh diredam.

Karakter api yang dimiliki orang jenis ini mengarah pada dendam dan amarah.

BACA JUGA: Weton Paling Misterius! Cakranya Bawa Rezeki Nggak Pernah Putus

10 Jika Jumlahnya (16) - Lakune Bumi

Sifatnya mudah diatur dan suka mengayomi. Karakter yang sangat baik untuk dipilih menjadi pemimpin.

11. Jika Jumlahnya (17)-  Lakune Gunung

Orang jenis ini memiliki sifat mudah diatur jika bisa meraih hatinya. Menghadapi manusia seperti ini harus hati-hati karena moody.

12. Jika Jumlahnya (18) - Lakune paripurna

Angka paling gede. Inilah jumlah neptu paling besar. Sifat yang dimiliki mengarah pada dominasi kekuasaan. Setiap permintaannya harus dipenuhi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co