Ekonomi Sulit, Amazon PHK Massal 18 Ribu Karyawan

06 Januari 2023 10:20

GenPI.co - Perusahaan raksasa bidang teknologi Amazon segera melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) massal.

Lebih dari 18 ribu karyawan Amazon disebut akan terkena badai PHK massal tersebut.

PHK massal tersebut dikabarkan bakal terjadi di beberapa tim di internal Amazon.

BACA JUGA:  Ekonomi Sulit, HP Inc PHK Massal Ribuan Karyawan

Namun, karyawan yang mayoritas terdampak dikabarkan berasal dari Amazon Stores dan divisi People, Experience, and Technology.

Pengurangan ribuan karyawan itu dilakukan karena ekonomi sulit dan tidak pasti pada tahun ini.

BACA JUGA:  Badai PHK Massal Berlanjut, OYO Pecat Ratusan Karyawan

Selain suku bunga yang naik, resesi global juga diprediksi bakal melanda dunia pada 2023.

Dalam memonya pada Rabu (4/1) waktu setempat, CEO Amazon Andy Jassy tidak memungkiri perekonomian dunia sedang sulit.

BACA JUGA:  Perusahaan Global ini PHK Massal, Ribuan Orang Bakal Nganggur

“Perencanaan tahunan menjadi lebih sulit karena ekonomi yang tidak menentu,” tulis Jassy sebagaimana dilansir Reuters, Kamis (5/1).

Manajemen Amazon akan menghubungi karyawan yang terkena PHK massal mulai 18 Januari 2023.

Jumlah 18 ribu

Sebelumnya, pada November 2022, New York Times pernah melaporkan Amazon akan memangkas sekitar 10.000 karyawan. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co