Ya Tuhan! Ilmuwan Nuklir Iran Selalu Dibunuh dalam Operasi Senyap

03 Januari 2021 17:35

GenPI.co - Iran selalu dijegal dalam pengembangan nuklirnya. Ternyata, ilmuwan-ilmuwan nuklirnya selalu dibunuh dalam operasi senyap. Dan praktik itu sudah berjalan selama 20 tahun.

Setidaknya ada lima ilmuwan top Iran yang tewas sejak 2010. Semuanya dibunuh dalam operasi senyap. Itu termasuk Mohsen Fakhrizadeh. Dan otak di belakang itu semua, selalu mengarah ke Israel.

BACA JUGA: Sukses dan Hoki Diborong Zodiak Ini di 2021

Raz Zimmt dari Pusat Kajian Keamanan Nasional di Israel mengatakan bisa dipahami jika tudingan diarahkan ke Israel. Utamanya ke dinas rahasia Israel, Mossad.

“Mossad hampir tidak pernah menyatakan bertanggung jawab atas operasi-operasi semacam ini,” kata Zimmt kepada BBC Mundo.

Ia mengatakan jika Mossad mengaku bertanggung jawab, maka pengakuan ini akan memicu tindakan balas dendam yang terlegitimasi.

“Tak banyak negara yang punya kepentingan. Biasanya ke Mossad, CIA, atau kerja sama antara keduanya,” kata Zimmt.

BACA JUGA: Shio Ajaib! Dulu Disuka, di 2021 Jadi Makin Kaya Raya

Richard Maher, guru besar keamanan internasional di Univesity College Dublin, Republik Irlandia, mengklaim bahwa operasi rahasia oleh Israel dimulai pada awal 2000-an.

“Mereka mencoba melakukan sabotase pada rantai pasok yang biasanya diandalkan Iran untuk mendapatkan sentrifugal dan peralatan lain untuk program nuklir,” kata Maher.

Pria yang menulis artikel ilmiah soal Iran itu mengatakan Negeri Mullah banyak mendapatkan semua pasokan di pasar gelap. Dan itu sangat meresahkan bagi Amerika.

“Karena itulah Amerika Serikat dan negara-negara lain melakukan sabotase pada rantai pasok. Dan untuk beberapa kasus, sabotase ini berhasil,” katanya.

BACA JUGA: Kenapa Shio Ini Bisa Punya Banyak Duit? Bacanya Bikin Bengong

Pada November 2010, bom yang dipasang di pintu mobil membuat ilmuwan nuklir Majid Shahriari terbunuh. Pada hari yang sama, rekannya dan sesama ilmuwan, Fereydoon Abbasi, mengalami luka serius dalam insiden serupa.

Pada Juli 2011, ahli fisika ditembak dan tewas di depan rumahnya. Dan pada Januari 2012, ilmuwan bernama Mostafa Ahmadi Roshan tewas dalam ledakan bom.

Hingga sekarang tidak ada yang mengaku bertanggung jawab. Insiden terbaru menewaskan Fakhrizadeh pada 27 November lalu. Pemerintah Iran telah menangkap beberapa orang. (*) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co