Ngeri, Pasien Covid-19 Akan Alami Gejala Ini Setelah 6 Bulan

10 Januari 2021 20:16

GenPI.co - Sebuah penelitian diterbitkan pada Jumat (8/1/2021) di jurnal The Lancet menemukan bahwa lebih dari tiga perempat orang yang dirawat di rumah sakit dengan COVID-19 masih menderita setidaknya satu gejala setelah enam bulan

Seperti dilansir Aljazeera, Minggu (10/1/2021) penelitian itu melibatkan ratusan pasien di kota Wuhan di China, tempat virus korona baru pertama kali terdeteksi.

BACA JUGA: Serangan Brutal, 3 Warga Afghanistan Tewas Akibat Bom Bunuh Diri

Dalam penelitiannya memaparkan bahwa gejala selama enam bulan itu diderita pasien Covid-19 akan merasa mudah kelelahan atau kelemahan otot, dan juga menyebabkan kesulitan tidur.

“Karena Covid-19 adalah penyakit baru, kami baru mulai memahami beberapa efek jangka panjangnya pada kesehatan pasien,” ucap penulis utama Bin Cao, dari National Center for Respiratory Medicine.

Profesor itu mengatakan penelitian itu menyoroti perlunya perawatan berkelanjutan bagi pasien setelah mereka keluar dari rumah sakit, terutama mereka yang menderita infeksi parah.

Studi baru ini melibatkan 1.733 pasien COVID-19 yang dipulangkan dari Rumah Sakit Jinyintan di Wuhan antara Januari dan Mei tahun lalu.

Pasien, yang memiliki usia rata-rata 57 tahun, dikunjungi antara bulan Juni dan September dan menjawab pertanyaan tentang gejala dan kualitas hidup yang berhubungan dengan kesehatan.

Peneliti juga melakukan pemeriksaan fisik dan tes laboratorium. Studi tersebut menemukan bahwa 76 persen pasien yang berpartisipasi dalam tindak lanjut (1.265 dari 1.655) mengatakan mereka masih memiliki gejala.

Kelelahan atau kelemahan otot dilaporkan sebesar 63 persen, sedangkan 26 persen mengalami masalah tidur.

Studi ini juga mengamati 94 pasien yang tingkat antibodi darahnya tercatat pada puncak infeksi sebagai bagian dari percobaan lain.

BACA JUGA: Cuaca Ekstrem Spanyol, 4 Warga Tewas Hingga Sejumlah Kota Lumpuh

Sementara, penasihat kesehatan global dan dosen di UCL, Oksana Pyzik, menambahkan bahwa pasien memang harus diperiksa selama enam bulan atau lebih karena komplikasi tertular virus.

"Itu berarti kami akan memiliki kapasitas yang lebih sedikit, tenaga perawatan kesehatan yang lebih sedikit yang tersedia untuk merawat orang-orang ini," ungkapnya.(*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co