Dokter Boyke Wanti-wanti Bahaya Wanita Hamil Lakukan Ini

01 September 2021 09:35

GenPI.co - Seksolog dokter Boyke Dian Nugraha SpOG MARS mengingatkan bahwa merokok sangat berbahaya bagi kesehatan janin.

Oleh sebab itu, dirinya mengimbau pasangan suami istri khususnya yang sedang dalam program memiliki anak untuk menghindari rokok.

"Tolonglah, kalau wanita sedang hamil. Istri harus menghentikan kebiasaannya, bahkan untuk si suami sendiri," jelas Dokter Boyke dalam kanal YouTube Boykepedia pada 6 Mei 2020.

BACA JUGA:  Kocok Pepaya Peras Jeruk Nipis Bikin Pria Dahsyat, Siap Goyang

Menurut dokter Boyke, di dalam rokok terdapat 300 zat yang berbahaya.

Tidak hanya itu, dirinya juga mengatakan bahwa merokok mengakibatkan kanker, gangguan jantung, impotensi, dan yang paling parah adalah menghambat pertumbuhan janin.

BACA JUGA:  Keberuntungan 4 Zodiak Bikin Kaget, Rezeki Kinclong, Cinta Hot

"Anda tahu akibatnya kalau seorang wanita hamil merokok atau menjadi perokok pasif? Janin itu akan menjadi kecil karena terjadi aterosklerosis pada pembuluh darah tali pusar," tuturnya.

Hal ini, menurut Dokter Boyke juga mengakibatkan makanan ke janin menjadi berkurang.

BACA JUGA:  Geprek Jahe Campur Lemon Bikin Pria Makin Greng, Istri Lemas Puas

Akibatnya, otak dan tubuh janin tidak berkembang. Alhasil tubuh janin itu lebih kecil daripada usia kehamilan saat dilahirkan.

"Bahkan, ada beberapa kasus yang ditemukan akibat suami istri yang merokok, janin menjadi hanya separuh berat badan normal," katanya.

Dirinya juga sempat merasa miris dengan orang yang masih merokok padahal ingin memiliki anak.

Menurutnya, perkembangan janin dan kemampuan anak berpikir akan menurun.

"Inteligensi dan pertumbuhan fisiknya akan terganggu seumur hidup," katanya.

"Belum lagi, karena bapak ibunya merokok, janin tersebut berpotensi mempunyai kanker paru-paru, lambung, bahkan kanker otak? Masih mau merokok di dekat wanita hamil?" tandasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co