Suzuki Swift 2021 Kece, Tampilan Barunya Makin Oke

11 Februari 2021 23:30

GenPI.co - Suzuki Swift model 2021 tampil dengan gaya baru, khususnya di bagian depan.

Suzuki tidak lagi menggunakan palang plastik besar di bagian gril depan.

BACA JUGA: Honda PCX 160 Inspirasi untuk Modifikasi, Aduhai Cantik Sekali

Sebagai penggantinya, strip beraksen krom di bagian tengah menjadi andalan baru Suzuki Swift 2021.

Mesin yang disematkan di mobil itu masih sama, yakni empat silinder DOHC 1.200 cc bertenaga 83 dk dan torsi 108 Nm.

Mesin itu dipadukan dengan transmisi CVT berstandar eco car Thailand Phase 2.

Terdapat dua varian yang bisa dipilih, yaitu Swift GL serta Swift GLX.

Varian terendahnya mempunyai beberapa fitur yang sangat memanjakan pengendara.

Di antaranya ialah electric power steering, setir flat bottom teleskopik, keyless, dan AC otomatis.

Swift GL dibekali pelek berukuran 15 inci dan headlamp menggunakan lampu halogen.

Sementara itu, varian GLX mempunyai seluruh fitur varian GL dan dilengkapi interior kulit.

BACA JUGA: New Pajero Sport Segera Diluncurkan, Dijamin Sangar Banget

Ada pula pengaturan setir tilt dan teleskopik, ban 16 inci, dan headunit HDMI terkoneksi Android Auto dan Apple CarPlay.

Suzuki Swift 2011 dibanderol 557.000 Baht atau setara Rp 260 jutaan untuk varian GL. Adapun versi GLX dibanderol Rp 293 jutaan. (rdo/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co