Pesan Fahri Hamzah untuk Pegawai Baru KPK, Selamat!

02 Juni 2021 22:30

GenPI.co - Politikus Partai Gelora Fahri Hamzah memberikan selamat kepada 1.271 orang pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang telah dilantik menjadi aparatur sipil negara (ASN), Senin (1/6).

Dengan adanya pelantikan tersebut, Fahri berharap kepada pegawai KPK yang baru untuk bisa bekerja keras dan sepenuh hati.

"Rendah hatilah karena ini kerja besar. Ini kerja bangsa. Rakyat berdoa karena kebaikan hidup mereka sebagian dititipkan di pundak kalian," cuit Fahri Hamzah di akun Twitter-nya, Rabu (2/6).

BACA JUGA:  Fahri Hamzah Dukung Pegawai KPK Kolaborasi Dengan Presiden

Fahri berharap ribuan pegawai KPK bisa menjaga amanah dengan benar agar masa depan bangsa ini ada harapan.

"Selamat bekerja kawan," lanjut Fahri.

BACA JUGA:  Ada Surat Terbuka dari Fahri Hamzah ke Pegawai KPK, Mohon Dibaca!

Selain itu, Fahri juga menyinggung mengenai revisi UU No 19/2019. Menurutnya, KPK memerlukan cara baru untuk menjelaskan kerja-kerja besarnya.

"Saya percaya 1.271 orang yang telah dilantik kemarin adalah generasi baru yang lebih baik dari KPK generaai UU 30/2002 dulu," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co