Sudahlah, Prabowo Nggak Usah Nyapres

09 Juni 2021 10:30

GenPI.co - Pengamat politik Wempy Hadir berpendapat Prabowo Subianto disarankan pensiun dari kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang.

Wempy pun menyinggung sikap Megawati saat Pilpres 2014 silam. Kala itu, Megawati memilih untuk tidak kembali mencalonkan diri dan mengusung Joko Widodo bertarung merebut kursi kepemimpinan nasional.

"Walaupun Ibu Megawati didorong oleh kader PDIP masuk bursa pilpres kala itu, namun respon publik sangat lemah," ujarnya dalam keterangannya, Selasa (8/6).

BACA JUGA:  Eks Sekjen PDIP Bongkar Manuver Bambang Pacul

Wempy yakin Prabowo akan menghitung ulang untuk maju Pilpres apabila elektabilitasnya tidak sekuat saat Pilpres 2019 silam.

Atas dasar itu, Wempy kemudian menyarankan Prabowo memilih peran sebagai king maker dan mengusung Sandiaga Uno sebagai Capres dari Gerindra.

BACA JUGA:  Politikus PDIP Ini Jagokan Puan Maharani Sebagai Capres

"Pilpres 2024 menjadi menarik ketika Prabowo mundur dan memberikan dukungan kepada Sandi. Karena Sandi mempunyai daya tarik yang kuat bagi publik Indonesia," pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co