Puan Bisa Maju Pilpres 2024, Pengamat Ungkap Data Penting Ini

22 Juli 2021 11:20

GenPI.co - Pengamat politik Universitas Trunojoyo (UTM) Madura Surokim Abdussalam menilai keberadaan baliho Puan Maharani beberapa waktu lalu adalah pertanda bahwa Ketua DPP PDI Perjuangan itu berjalan menuju bursa pemilihan presiden.

Surokim menganggap ini adalah pemanasan dan ekspansi basis dukungan agar calon pemimpin lebih dekat dengan warganya. Hal tersebut lumrah dilakukan sebagai bagian dari kampanye udara.

"Meski Pemilu masih lama, tetap saja berbagai cara sudah mulai dilakukan. Perjuangan memperebutkan kursi presiden bukanlah pertarungan yang singkat dan mudah," Ujarnya dikutip GenPI.co dalam keterangannya, Kamis (22/7).

BACA JUGA:  Untuk Semua Pihak, Puan Maharani Keluarkan Perintah Tegas!

Maka, wajar saja jika berbagai cara sudah dilakukan untuk memulai pertarungan ini.

Terlebih, Puan sendiri banyak dinilai sudah mumpuni untuk berjalan menuju kursi kepresidenan selanjutnya.

BACA JUGA:  PDIP Mulai Geber, Puan Maharani Capres 2024

Sebelum menjadi Ketua DPR perempuan pertama Indonesia, Puan telah menjadi Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

Sebelumnya, Puan juga sudah berkarier sebagai anggota DPR dan Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPR.

Pengamat politik juga menilai bahwa Puan sudah punya pengalaman di Senayan dan Istana sebagai anggota serta Ketua DPR dan menteri koordinator.

"Majunya Puan ke bursa Capres dan Cawapres bukan satu hal yang harus dipertanyakan lagi," terangnya.

Kepemimpinannya sudah terbukti melalui pengalamannya selama ini.

Sementara itu, Direktur Eksekutif PARA Syndicate Ari Nurcahyo menyebutkan, dari nama-nama tokoh yang mencuat, menurutnya ada beberapa kualitas yang harus dimiliki, yaitu visi, moralitas, dan usia.

Permasalahannya adalah apa warisan yang akan ditinggalkan untuk Indonesia di masa depan.

"Capres dan Cawapres juga sepatutnya memiliki teladan moral dan etika. Usia bukan soal dalam pencalonan asalkan bakal calon terbuka," ujarnya

Lintas generasi bukanlah masalah asalkan memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat untuk masyarakat. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co