Suara Lantang Fadli Zon Mengejutkan: Jangan Mengakali Konstitusi

17 Agustus 2021 06:35

GenPI.co - Anggota DPR RI Fadli Zon angkat suara terkait Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid yang belum bisa memastikan pelaksanaan Pemilu 2024.

Sebelumnya diketahui bahwa Jazilul Fawaid menilai pandemi covid-19 menjadi kendala dalam melaksanakan pemilu.

Dirinya juga mengaku khawatir akan terjadi kerumunan di tempat pemungutan suara (TPS) saat pemilihan umum.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Saga Campur Madu Khasiatnya Ajaib, Cespleng

"Jangan mengakali konstitusi. Itu tinggal satu-satunya yang merekatkan bangsa ini," jelas Fadli Zon kepada GenPI.co, (16/8).

Menurut Fadli Zon, masyarakat akan membuat inisiatif sendiri apabila Komisi Pemilihan Umum (KPU) tidak menyelenggarakan pemilu di berbagai daerah.

BACA JUGA:  Khasiat Vitamin B12 Bikin Pria Makin Strong, Siap Goyang

"Jika konstitusi ini dilanggar, maka orang-orang bisa berpikir untuk membangun pemilu sendiri. Jangan sampai terjadi," tegasnya.

Seperti diketahui, Jazilul Fawaid mengatakan bahwa saat ini para pihak terkait harus mempersiapkan rencana untuk kemungkinan terburuk.

BACA JUGA:  Keberuntungan 5 Shio Datang Tanpa Henti, Cek Rekening Bikin Kaget

Kendati demikian, dirinya juga berharap pemilu tetap terlaksana agar tidak menimbulkan gangguan ketatanegaraan.

"Tentu akan ada problem ketatanegaraan kalau misalkan pada jadwal yang ditentukan oleh KPU ternyata varian Delta bermain lagi. Otomatis semua ditutup termasuk TPS," tutur Jazilul Fawaid.

"Nah, kalau kejadian seperti itu tentu para politisi harus berkumpul mencari jalan," tandasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co