Bekal Cawapres, Novel Bamukmin Mengaku Punya Amunisi Sebegini

20 Agustus 2021 10:30

GenPI.co - Wakil Sekjen PA 212 Novel Bamukmin mengaku punya amunisi alias pengalaman untuk masuk dalam bursa Cawapres 2024.

Pengalaman tersebut terkait kiprahnya di dunia perpolitikan di Indonesia, antara lain menjadi caleg.

"Berbekal pengalaman kiprah perpolitikan di Indonesia yaitu sebagai caleg paling fenomenal," kata Novel Bamukmin melalui pesan singkat kepada JPNN.com, Kamis (19/8).

BACA JUGA:  Lomba BPIP Dinilai Korek Hal-hal yang Tak Perlu

Novel mengatakan dirinya telah malang melintang di beberapa organisasi dengan menduduki jabatan mentereng.

Dia tercatat pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal DPD FPI Jakarta.

BACA JUGA:  Novel Bamukmin Pengin jadi Cawapres, 2 Alasannya Bikin Kaget!

Selain itu, pria bernama lengkap Novel Chaidir Hasan Bamukmin itu mengaku sudah keliling Indonesia untuk berdakwah.

Selain jabatannya saat ini sebagai Wasekjen PA 212, Novel juga berpraktik bergelut di bidang hukum dengan berpraktik sebagai advokat.

BACA JUGA:  Novel Pengin Jadi Wapres, Aziz Yanuar: Sekalian Saja Presiden

"Sebagai praktisi hukum dan penggiat media, pernah menjadi ketua media center PA 212 serta menjadi aktivis kemanusiaan, siap melangkah di 2024," ujar Novel.

Novel juga memaparkan dua alasan utama yang membuat dirinya ingin menjadi cawapres di Pilpres 2024.

Dia mengaku prihatin dengan kondisi Indonesia yang diklaimnya memasuki fase kritis.

Novel juga siap habis-habisan untuk meraih tujuannya dan rela bekerja cuma-cuma bila nanti benar-benar terpilih.(JPNN/GenPI)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co