Novel Bilang Tahun 1965 Mirip 2021: Apa Suatu Kebetulan?

01 Oktober 2021 08:45

GenPI.co - Wakil Sekretaris Jenderal Persaudaraan Alumni 212 Novel Bamukmin mengatakan, ada kemiripan antara tahun 1965 dengan 2021.

Novel mengatakan, pada 1965 ketika itu Partai Masyumi dan HMI dibubarkan oleh pemerintah.

"Sekarang, FPI dan HTI dibubarkan," kata Novel Bamukmin kepada GenPI.co, Jumat (1/10/2021).

BACA JUGA:  Peringatan G30S/PKI, PA 212 Keluarkan Instruksi Tegas

Pentolan 212 ini menyebut, pada 1965 juga terjadi tragedi besar seperti tahun ini.

Jika dulu ada pembunuhan enam jenderal oleh PKI, sekarang enam laskar FPI juga terbunuh.

BACA JUGA:  Peringati G30S/PKI, PA 212 Punya Permintaan Khusus ke Jokowi

Novel menjelaskan kemiripan tragedi-tragedi lainnya.

Misalnya, dahulu ulama Buya Hamka dipenjara dan hartanya disita.

BACA JUGA:  Gatot Nurmantyo vs Letjen Dudung, PA 212: Wajib Dikembalikan!

Sementara itu, sekarang Imam Besar Habib Rizieq dkk dipenjara dan rekeningnya dibekukan.

"Apakah ini suatu kebetulan?" katanya.

Novel lantas terus mengingatkan kepada publik soal bahaya komunisme.

Sebab, menurutnya komunis di Indonesia masih nyata meski mereka belum terwujud secara terbuka.

Novel pun menyoroti sejumlah pihak yang diduga berniat mengganti Pancasila dengan memenggal sila pertama yang terus diupayakan sampai sekarang.

Dia mengingatkan untuk selalu menjaga keutuhan Pancasila di Indonesia. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co