Neno Warisman Cabut dari Partai Ummat, Begini Kata Pengamat

06 Oktober 2021 12:55

GenPI.co - Pengamat politik Ujang Komarudin turut memberikan tanggapan soal keluarnya Neno Warisman dari Partai Ummat. 

Menurutnya keluarnya salah satu petinggi partai itu  bisa jadi disebabkan kerena sejumlah masalah.

“Mungkin tak cocok atau tak betah lagi dengan keadaan di Partai Ummat,” ucap Ujang kepada GenPI.co, Rabu (6/10).

BACA JUGA:  Ruhut Sitompul Blak-blakan, Sebut Partai Demokrat Bakal Karam

Dosen Universitas Al-Azhar tersebut juga mengatakan kemungkinan lain alasan keluarnya Neno Warisman.

“Mungkin di Partai Ummat saat ini sudah terbentuk elite baru, dan membuat tak betah elite lain,” imbuh Ujang

BACA JUGA:  Soal Nasib Novel Baswedan Cs, Ada Kabar dari Menteri Tjahjo

Selain itu, mundurnya Neno Warisman juga disebut karena adanya urusan keluarga.

Mundurnya Neno Warisman menurut Ujang dapat menyebabkan kerugian bagi Partai Ummat.

BACA JUGA:  Soal Cuitan Natalius Pigai, Pengamat: Ahli Bahasa Menafsirkan

“Tentu merupakan kerugian bagi Partai Ummat, karena bagaimana pun dia public figur dan aset Partai Ummat,” katanya.

“Namun, itu pilihan politik dari Neno Warisman,” imbuh Ujang.

Ujang mengatakan keluarnya Neno Warisman sebaiknya dijadikan bahan intropeksi diri bagi Partai Ummat.

“Jika keluar Partai Ummat karena tak cocok atau tak betah, Partai Ummat harus introspeksi dan evaluasi diri,” katanya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co