Akademisi: Sirkuit Mandalika dan Formula E Jadi Dagelan Politik

28 November 2021 03:30

GenPI.co - Pengamat Politik Zaki Mubarak blak-blakan menilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sama-sama sedang mencari panggung.

Menurutnya, Formula E dan sirkuit Mandalika merupakan ajang kontestasi politik.

"Itulah yang menjadi dagelan politik saat ini," ujar Zaki Mubarak kepada GenPI.co, Sabtu (27/11).

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Sirih Campur Kunyit Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Akademisi dari Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta itu menegaskan hal tersebut menjadi ajang adu balap politik.

"Ini balapan yang dianggap orang paling hebat," jelas Zaki Mubarak.

BACA JUGA:  Air Rebusan Belimbing Wuluh Campur Madu Dahsyat, Cespleng Banget

Padahal, saat keduanya berkampanye tidak ada program balapan Formula E dan Balapan Mandalika.

"Inilah, rakyat harus menyaksikan panggung pencitraan bernilai triliunan rupiah melalui dua lomba balap itu," tuturnya.

BACA JUGA:  Air Rebusan Jeruk Nipis Campur Serai Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Sayangnya, pembangunan tersebut terjadi di tengah kondisi ekonomi masyarakat yang serba sulit.

"Tentu saja ada yang senang, tapi manfaat ekonominya hampir-hampir tidak ada," pungkasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co