Pengamat Kritik Langkah Zulkifli Hasan, Jokowi Bisa Tercoreng!

14 Juli 2022 11:40

GenPI.co - Pengamat Politik Dedi Kurnia Syah menilai manuver politik yang dilakukan Ketum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) tidak elok.

Seperti diketahui, sebelumnya Menteri Perdagangan itu membagikan minyak goreng gratis kepada masyarakat dalam acara partainya.

Akan tetapi, Zulhas meminta masyarakat memilih anaknya, Futri Zulya Savitri pada pemilihan Dapil 1 Lampung dalam acara berbagi tersebut.

BACA JUGA:  Soroti Kampanye Mendag Zulhas, Pengamat: Tidak Patut!

“Situasi ini tentu tidak elok dan akan menimbulkan misspersepsi di tingkatan publik,” ujar Dedi kepada GenPI.co, Kamis (14/7).

Meski demikian, menurut Dedi, publik harus adil melihat situasi tersebut.

BACA JUGA:  Pengamat Soroti Cara Lama Zulhas Bagi-bagi Minyak Goreng, Basi

Pasalnya, Zulhas datang ke acara tersebut sebagai politisi, bukan menteri.

“Itu kan di dalam acara PAN, sebenarnya tidak jadi soal dan sah saja jika dia mempromosikan putrinya,” tuturnya.

BACA JUGA:  Mendag Zulhas Bagi Migor Gratis, Jokowi Dapat Kritik Pedas

Akan tetapi, menurut Dedi, Zulhas juga harus lebih bijaksana dalam menanggapi hal tersebut.

“Dari sisi posisi Zulhas, tentu disayangkan. Sebab, publik melihat Zulhas sebagai menteri perdagangan,” kata dia.

Selain itu, Dedi juga menilai kelakuan Zulhas akan bedampak pada pemerintahan Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

“Nama baik pemerintah tentu akan tercoreng. Sebab, ada anggapan Zulhas menggunakan kekuasaannya hanya untuk kepentingan pribadi keluarga,” pungkas Dedi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co