Capres 2024: Prabowo Kuat di Jateng dan Jatim, Ganjar Bahaya

18 April 2023 02:00

GenPI.co - Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo bersaing ketat di Jawa Timur dan Jawa Tengah sebagai calon presiden (capres) menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Berdasarkan hasil survei Lembaga Survei dan Analisa Kebijakan Publik (Lanskap), Prabowo menempati tiga besar capres di Jateng dan Jatim.

Prabowo bahkan menempati posisi teratas dari sisi tingkat ketersukaan di Jatim dengan angka mencapai 60,5 persen.

BACA JUGA:  Tinggalkan Gerindra, Sandiaga Uno Tak Komunikasi Lagi dengan Prabowo

“Khofifah Indar Parawansa 53,8 persen dan Ganjar Pranowo 50,6 persen," kata Direktur Lanskap Mochammad Toha, Senin (17/4).

Tingkat ketersukaan terhadap Prabowo di Jateng mencapai 43,1 persen. Dia kalah dari Ganjar yang berada di atas dengan perolehan 50,9 persen.

BACA JUGA:  Pilpres 2024: Prabowo Subianto Magnet, Koalisi Besar Bikin Golkar Ambyar

Anies Baswedan berada di urutan ketiga dengan tingkat ketersukaan mencapai 33,7 persen.

Sementara itu, tingkat keterpilihan Prabowo di Jatim mencapai 26,1 persen. Dia unggul dari Ganjar yang memperoleh suara 19,3 persen.

BACA JUGA:  Netizen Terpukau dengan Pesan Menyentuh Prabowo di HUT Titiek Soeharto

Anies Baswedan ada di urutan ketiga dengan 19 persen. Tingkat ketersukaan di Jateng didominasi Ganjar dengan suara sebanyak 27,4 persen.

Prabowo ada di posisi kedua dengan perolehan mencapai 23 persen. Posisi ketiga ditempati Erick Thohir dengan 3,8 persen.

"Agaknya sekarang Provinsi Jatim merupakan basis elektoral utama Prabowo di samping Jawa Barat dan Banten di Pulau Jawa," kata Toha.

Lanskap menggelar survei terhadap 880 responden di Jatim dan Jateng pada 1-10 April 2023.

Survei dilakukan menggunakan metode multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 3,3 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co