Capres 2024: Prabowo 24,8 Persen, Menang Head To Head Lawan Ganjar

07 Mei 2023 16:00

GenPI.co - Hasil survei Indonesia Elections and Strategic (indEX) Research menunjukkan calon presiden (capres) Prabowo Subianto akan menang jika head to head melawan Ganjar Pranowo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Berdasarkan hasil survei, elektabilitas Prabowo memelesat hingga mencapai 24,8 persen.

Sementara itu, elektabilitas Ganjar naik dari 21,4 persen pada akhir Maret 2023 menjadi 22,1 persen dalam survei terbaru.

BACA JUGA:  Survei Capres 2024: Prabowo Subianto Menang, Anies Ancam Ganjar Pranowo

Di sisi lain, elektabilitas Anies Baswedan mencapai 18,2 persen sehingga menempatkan dirinya di posisi ketiga.

Direktur Eksekutif ndEX Research Vivin Sri Wahyuni menjelaskan Prabowo dan Ganjar sama-sama berpeluang maju sebagai calon presiden (capres).

BACA JUGA:  Hasil Survei: Elektabilitas Ganjar Meroket, Prabowo dan Anies Stabil

“Dalam skenario head to head, Prabowo berpeluang menang melawan Ganjar," kata Vivin, Minggu (7/5).

Vivin menjelaskan sikap Ganjar menolak Timnas Israel sebagai peserta Piala Dunia U-20 2023 yang seharusnya digelar di Indonesia menyebabkan elektabilitasnya anjlok.

BACA JUGA:  Isu Gibran Cawapres Prabowo Subianto, Jokowi: Yang Logis Saja, lah

Namun, elektabilitas Ganjar tertolong setelah dirinya resmi diusung PDIP sebagai capres pada Pilpres 2024.

Vivin menjelaskan rivalitas Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo sebagai capres akan makin tajam dalam beberapa waktu ke depan jika merger koalisi besar dengan PDIP terus didorong.

“Prabowo maupun Ganjar berebut tiket capres dan enggan menjadi sekadar cawapres," kata Vivin.

Index Research sendiri menggelar survei melalui telepon terhadap 1.200 responden pada 28 April-2 Mei 2023.

Sampel dipilih menggunakan metode random digit dialing (RDD). Margin of error sebesar kurang lebih 2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co