Polisi Pastikan Situasi Terkendali Setelah Adanya Tawuran di Yogyakarta

05 Juni 2023 11:40

GenPI.co - Polisi memastikan situasi sudah terkendali setelah terjadinya tawuran di Yogyakarta yang melibatkan dua kelompok massa di Jalan Taman Siswa pada Minggu (4/6) malam.

Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan mengatakan pihaknya masih terus melakukan penjagaan dan patroli seusai terjadinya tawuran tersebut.

“Situasi sudah bisa terkendali. Tetapi kami tetap lakukan patroli,” katanya dikutip dari Antara, Senin (5/6).

BACA JUGA:  Polisi Tangkap Sejumlah Pemuda Hendak Tawuran di Bogor, Jawa Barat

Suwondo mengungkapkan patroli juga untuk memastikan tidak ada orang dari luar DIY yang membuat situasi tak kondusif.

“Patroli dilakukan di seluruh wilayah, Polres koordinasi dengan Polres Klaten dan Polda Jawa Tengah,” tuturnya.

BACA JUGA:  Diduga Terlibat Tawuran Pelajar di Palembang, Seorang Siswa Ditemukan Tewas

Dia juga mengimbau supaya warga tidak ikut terpancing adanya kericuhan antara dua kelompok massa.

Jangan terpancing isu maupun ajakan melakukan tindakan kriminal. Kami harap situasi di Yogyakarta tetap kondusif,” ujarnya.

BACA JUGA:  Pelajar Tewas Tawuran di Palembang, 3 Pelaku Berhasil Ditangkap

Para pelaku tawuran telah dievakuasi ke Mapolda DIY dengan memakai kendaraan Polri.

Peristiwa tawuran tersebut diduga dipicu kejadian penganiataan terhadap anggota PSHT di Jalan Parangtritis, Bantul beberapa waktu lalu.

Suwondo mengatakan dalam kasus penganiayaan itu, polisi telah mengamankan tiga orang terduga pelaku dan diproses hukum.

“Berkas perkara segera kami limpahkan ke kejaksaan,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co