Cawapres Mahfud MD: Bukan yang Sempurna, Pemilu Cari yang Jeleknya Sedikit

16 November 2023 21:30

GenPI.co - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD mengatakan pemilihan umum (pemilu) bukan ajang mencari sosok yang sempurna.

"Pemilu adalah memilih orang-orang yang dianggap lebih baik dibandingkan yang lain atau orang-orang yang jeleknya lebih sedikit dibandingkan yang lain," kata Mahfud MD, Kamis (16/11).

Menko Polhukam itu pun mengajak masyarakat Indonesia menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024.

BACA JUGA:  Prabowo-Gibran, Ganjar-Mahfud, dan Anies-Muhaimin Ditetapkan Jadi Capres dan Cawapres 2024

Mahfud MD juga membebaskan semua individu memilih calon yang sesuai keinginan. 

"Siapa pun yang mau saudara pilih, ya, pilih saja,” ucap Mahfud MD. 

BACA JUGA:  Ponpes Makin Maju di Tangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Kata Ulama

Pasangan Ganjar Pranowo itu juga tidak mempermasalahkan apabila individu mengampanyekan calon yang disukai.

Kampanye atau memberi tahu kepada masyarakat (calon, red) yang bagus juga boleh,” ujar Mahfud MD.

BACA JUGA:  Didukung Ratusan Ulama Tangerang, Ganjar-Mahfud Dapat Angin Segar

Meskipun demikian, Mahfud MD mengimbau masyarakat tidak melakukan praktik yang tak pantas saat mengampanyekan calon.

“Asal tidak dengan tekanan atau penipuan," tutur Mahfud MD.

Mahfud MD juga mendorong dan mengajak masyarakat Indonesia bergabung dalam gerakan mewujudkan pemilu berintegritas. (ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co