Mardiono Sebut Ganjar Pranowo Dominasi Debat Pertama Capres

13 Desember 2023 19:30

GenPI.co - Plt Ketua Umum DPP PPP Muhammad Mardiono menyebut capres Ganjar Pranowo mampu mendominasi dalam debat pertama capres yang digelar KPU RI.

Mardiono mengatakan Ganjar Pranowo menjadi yang terbaik pada ide dan gagasan yang disampaikan pada debat itu.

“Pak Ganjar Pranowo dalam pandangan saya juga yang terbaik dalam menjawab semua-semua saat perdebatan,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (13/12).

BACA JUGA:  Demokrasi di Indonesia Sedang Tidak Baik-Baik Saja, Ganjar: Mesti Kita Tegakkan dan Sikat Korupsi!

Dia mengaku cukup puas melihat penampilan dari mantan Gubernur Jawa Tengah itu yang bisa maksimal selama debat perdana.

“Tentu kepuasan itu tidak berarti berhenti. Kepuasan itu harus terus diperbaiki supaya mencapai tingkat target maksimal,” tuturnya.

BACA JUGA:  Debat Ide Prabowo, Ini Janji Ganjar Soal Penyelesaian HAM di Papua

Meski menjadi yang terbaik, Mardiono menyebut obyektivitas penilaian tetap kembali pada raktar yang punya hak untuk memilih.

“Rakyat sendiri tentunya yang akan memberi Keputusan penilaian itu,” ucapnya.

BACA JUGA:  Ganjar: Akses Pekerjaan dan Internet di NTT dengan Pulau Jawa Tidak Sama, Ini Faktanya

KPU RI sebelumnya menggelar debat pertama pilpres 2024 di Jakarta yang dihadiri tiga pasangan capres dan cawapres pada Selasa (12/12) malam.

Tema dari debat pertama tersebut yakni mengenai pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Jadwal debat pilpres 2024 selanjutnya yang terdekat yakni 22 Desember 2023. Kemudian 7 dan 21 Januari 2024. Terakhir 4 Januari 2024. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co