HUT PDIP, Megawati Soekarnoputri: Kekuasaan Itu Tidak Langggeng!

10 Januari 2024 15:30

GenPI.co - Ketum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri menyebut pemilu bukan merupakan alat elite politik yang bisa dipakai untuk melanggengkan kekuasaan.

Sebab, menurut Presiden ke-5 RI tersebut, masih ada moral dan etika yang harus selalu dijunjung tinggi.

“Pemilu bukan alat elit politik melambungkan kekuasaan dengan berbagai cara,” katanya dalam pidato peringatan HUT ke-51 PDIP di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

BACA JUGA:  Bambang Pacul PDIP Desak Bawaslu Usut Pj Gubernur Jateng Sambut Prabowo Subianto

Dia pun mengingatkan supaya siapa pun yang terpilih dalam pemilu untuk menjadi pemimpin bangsa, harus sadar kekuataan tidak langgeng.

“Apa pun jabatannya, kekuasaan itu akan berhenti. Kekuasaan tidak langgeng. Yang langgeng, yang di Atas,” tuturnya.

BACA JUGA:  Soal Kehadiran HUT PDIP, Jokowi: Belum Dapat Undangan

Megawati juga memberikan perhatian terkait penegakan hukum yang terjadi saat ini. Menurutnya, dalam penerapannya seakan mudah untuk dipermainkan.

“Hukum sekarang itu dipermainkan bahwa kekuasaan bisa dijalankan semaunya saja. No, no, and no,” ujarnya.

BACA JUGA:  Ari Dwipayana Sebut Jokowi Akan ke Negara ASEAN saat HUT PDIP

Dalam HUT ke-51 itu dihadiri oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin. Kemudian juga ada capres Ganjar Pranowo, Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo.

Selanjutnya Ketua DPP Puan Maharani dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Hadir juga sejumlah ketua umum partai politik pengusung Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024.

Mereka di antaranya ada Plt Ketua Umum PPP M Mardiono, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, dan Sekjen DPP Partai Hanura Benny Rhamdani. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co