Sufmi Dasco Pimpin Rapat Paripurna DPR RI Wakili Puan, Singgung Etika Politik

05 Maret 2024 14:30

GenPI.co - Sufmi Dasco Ahmad memimpin Rapat Paripurna DPR RI ke-13 pada Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2023-2024 mewakili Puan Maharani yang tidak hadir secara langsung.

Wakil Ketua DPR RI tersebut mengatakan meski masih menjaga suara pada Pemilu 2024 di daerah pemilihan masing-masing, anggota DPR harus tetap menjalankan tugas konstitusionalnya.

“Setelah tugas konstitusional paripurna, maka bisa kembali ke daerah pemilihan masing-masing,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (5/3).

BACA JUGA:  Bikin Malu! Anggota DPRD NTT Positif Konsumsi Sabu-Sabu

Dalam rapat paripurna tersebut, ada sebanyak 290 anggota DPR RI yang dianggap hadir. Rinciannya yakni 164 hadir langsung dan sisanya 126 orang izin tidak hadir langsung.

“Anggota DPR RI ada 575, sedangkan yang hadir 290 orang. jadi quorum sudah tercapai,” tuturnya.

BACA JUGA:  Soal Usulan Percepatan Pilkada 2024, KPU RI: Ranah DPR dan Pemerintah

Agenda rapat itu yakni pidato Ketua DPR RI yang dia bacakan. Selanjutnya peresmian dan pelantikan pergantian antar waktu (PAW) bagi sejumlah anggota DPR RI maupun MPR.

Dasco dalam membaca pidato Ketua DPR RI mengungkapkan Pemilu 2024 telah selesai dirayakan. Dia berharap agenda itu bisa membuat para anggota terpilih menjadi wakil rakyat kembali.

BACA JUGA:  Gagal Jadi Anggota DPR, Aldi Taher Pengin Maju Wakil Gubernur Jakarta

Politikus dari Partai Gerindra itu menyampaikan harapannya supaya anggta DPR RI yang terpilih kembali pada Pemilu 2024 bisa terus punya komitmen.

Komitmen tersebut untuk membangun bangsa dalam sejumlah peran maupun tanggung jawab di bidang masing-masing.

“Dalam pemilu, menang atau kalah selalu ada. Kita dituntut punya etika politik, siap menang dan kalah,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co