Bobby Nasution Jadi Kader Gerindra, Ahmad Muzani: Kabar yang Ditunggu

22 Mei 2024 17:20

GenPI.co - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut bergabungnya Bobby Nasution merupakan hal yang ditunggu-tunggu partainya.

Ahmad Muzani mengatakan saat ini sudah tidak ada lagi hambatan psikologis bagi Gerindra untuk mendukung menantu Jokowi tersebut maju dalam Pilkada Sumatera Utara.

“Tentu kabar yang ditunggu-tunggu. Diharap-harapkan,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (22/5).

BACA JUGA:  Pemilihan Gubernur Sumut, PKS: Kami Tunggu Bobby Nasution

Menurut dia, peluang Wali Kota Medan tersebut untuk maju menjadi calon Gubernur Sumatera Utara sangat terbuka. Terlebih Bobby sudah menjadi bagian dari Gerindra.

Muzani mengungkapkan ada kemungkinan Bobby Nasution bertemu dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto seusai resmi menjadi kader.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Gabung Gerindra, Jokowi: Sudah Dewasa

Sebab seluruh calon gubernur yang akan diusung Gerindra pada Pilkada 2024 nantinya akan bertemu dengan Prabowo Subianto.

Muzani menyampaikan saat ini Prabowo Subianto yang merupakan menteri pertahanan sekaligus presiden terpilih pada Pilpres 2024 lalu, sedang melakukan lawatan ke Eropa.

BACA JUGA:  Bobby Gabung Gerindra untuk Maju Pilkada Sumut, Politisi PDIP: Itu Urusan Dia

Sebelumnya, mantan kader PDIP Bobby Nasution mengumumkan kalau dirinya telah bergabung ke Gerindra untuk maju Pilkada Sumatera Utara.

Bobby diketahui telah mendaftarkan diri maju sebagai bakal calon Gubernur Sumatera Utara di Kantor DPD Partai Gerindra Sumut pada Senin (20/5).

“Saya menyampaikan akan maju menjadi calon Gubernur Sumut,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co