Mbah Mijan Sudah Menerawang, Jokowi Harus Hati-Hati

07 Januari 2020 16:41

GenPI.co - Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo alias Jokowi-KH Ma’ruf Amin harus berhati-hati menjalankan pemerintahan.

Sebab, Jokowi-Kiai Ma’ruf bakal menghadapi banyak tantangan selama memimpin Indonesia hingga 2024.

BACA JUGA: Menhan Prabowo Santuy Banget, Tapi Lihatlah Skuadron F-16 Siaga 1

Berdasarkan penerawangan pakar metafisika Mbah Mijan, Jokowi-Kiai Ma’ruf bakal menghadapi polemik dari internal.

“Permasalahan justru akan timbul dari dalam selimut, bukan faktor eksternal,” ujar Mbah Mijan beberapa waktu lalu.

Ayah satu anak itu menjelaskan, barisan pendukung Jokowi-Kiai Ma’ruf berpotensi menjadi masalah di dalam pemerintahan.

Selain itu, dia juga menerawang bakal akan gejolak yang timbul dari kalangan bawah.

"Gejolak di akar rumput pastinya akan menghangatkan dunia politik Indonesia," imbuh Mbah Mijan.

Menurut pria gondrong itu, situasi politik tanah air pada tahun ini sulit untuk diprediksi.

Dia berkaca pada simbol 2020. Mbah Mijan menjelaskan, 2020 merupakan simbol yang sulit ditebak.

“Selain itu, sulit dianalisis,” ujar Mbah Mijan.

Mbah Mijan sendiri menyebut 2020 sebagai tahun Kolo Bayu. Bayu bisa berarti angin dan juga energi.

Menurut Mbah Mijan, angin yang sifatnya berpindah bisa berdampak pada kehidupan manusia.

BACA JUGA: Artis Pria Kaya Raya Diramal Sakit Parah Bikin Ngeri

“Terutama orang yang dikenal publik, termasuk tokoh dan selebritas,” kata Mbah Mijan. (adk/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co