Pengamat Top Sindir Sandiaga Uno, Jleb Banget

26 Desember 2020 18:25

GenPI.co - Pengamat politik Hendri berpendapat bergabungnya capres dan cawapres penantang pada Pilpres 2019 yakni Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno ke Kabinet Indonesia Maju, menjadi spekulasi politik di tengah masyarakat.

Pendiri lembaga Ssurvei KedaiKOPI itu mengatakan masuknya mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu ke kabinet antara lain untuk mencari panggung politik persiapan Pilpres 2024.

BACA JUGA: Makin Seru Pilpres 2024 Jika Prabowo-Puan Vs Anies-Sandi

"Alasannya banyak. Tapi karena itu adalah jabatan politik, maka secara jelas terlihat bahwa yang dicari itu adalah panggung politik,"kata Hendri dalam keterangannya, Sabtu (26/12).

Menurut pria yang akrab dipanggil Hensat ini hanya melalui jabatan politik, para bakal capres bisa mendapatkan impact electoral untuk bisa tetap berlaga pada pemilu mendatang.

"Cuma dengan panggung politik ini jadi menteri maka peluang mereka di 2024 akan terjaga kembali," tuturnya.

Lebih lanjut, Hensat yang juga dosen di Universitas Paramadina ini berharap, ambang batas pencalonan presiden atau presidential treshold (PT) akan ditiadakan. Sehingga akan banyak calon di pilpres nanti.

BACA JUGA: Sikap JK Pemberani, Niscaya Mengguncang Dunia

"Mudah-mudahan saja PT atau ambang batas Presiden nggak ada, sehingga kita punya banyak calon presiden," imbuhnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co