Risma Bersaing dengan Prabowo, Pengakuannya Tak Bisa Disepelekan

18 April 2021 21:35

GenPI.co - Menteri Sosial Tri Rismaharini tidak mau ambil pusing tentang namanya yang masuk kandidat kuat untuk Pilpres 2024.

Mantan wali kota Surabaya itu justru mengaku kebingungan karena namanya masuk daftar calon presiden.

BACA JUGABelum Apa-apa Anies Sudah Kalah dari Risma, Kok Bisa?

“Yang mencalonkan itu, ya, siapa? Paling kamu yang survei,” kata Risma di Surabaya, Sabtu (17/4).

Wanita asal Kediri, Jawa Timur, itu juga mengaku tidak memikirkan Pilpres 2024.

Saat ini Risma mengaku tengah berfokus meninjau dan menangani daerah yang terkena bencana.

"Iya, aku konsentrasi, bingung terus kondisi kejadian ini," kata Risma.

Menurut Risma, beberapa daerah masih membutuhkan perhatiannya karena diterjang bencana.

Di antaranya ialah Jawa Timur (Jatim) dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Enggak mikir yang lainnya. Konsentrasi itu berat karena jangan sampai terlambat (mengirim bantuan,red). Ini juga (sedang,red) nyiapin," ujar Risma.

Sebelumnya, survei yang dilakukan Surabaya Survey Center (SSC) menunjukkan Risma memiliki top of mind sebesar 7,8 persen.

BACA JUGASurvei JRC: Elektabilitas Anies Kedodoran, Risma Menyalip

Dia berada di bawah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang mendapatkan hasil 8,9 persen.

Tempat ketiga diduduki Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan perolehan lima persen. (mcr12/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co