GenPI.co - Inul Daratista buka suara soal keputusan pemerintah menghapus tes PCR dan antigen untuk perjalanan domestik yang disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan pada Senin (7/3).
Lewat unggahan di akun Instagram, pelantun Goyang Inul itu menyampaikan terima kasih kepada Luhut.
"Terima kasih Bapak Luhut, berita ini tentunya sangat menggembirakan buat kita rakyat Indonesia," tulis Inul Daratista pada Selasa (8/3).
Meski demikian, masih ada satu hal yang membuat Inul merasa gundah, terkait pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dalam menekan penyebaran Covid-19.
Istri Adam Suseno itu berharap kepada pemerintah melalui Menko Luhut Bisar agar untuk mengembalikan izin operasional tempat hiburan seperti semula.
"Bapak Luhut yang saya hormati, mohon ditarik lagi Pak dikembalikan tutup jam 12 malam," ucap Inul.
Inul menjelaskan kebijakan yang membatasi jam operasional sampai pukul 21.00 berdampak ke omzet pengusaha karaoke yang tidak maksimal.
Di sisi lain, pengusaha tetap memiliki beban untuk membayar sewa tempat dan menggaji karyawannya.
"Karyawan yang sudah saya rekrut kembali tidak mungkin saya PHK lagi, kasihan priuk mereka dan keluarga," kata pendangdut dengan nama asli Ainul Rohimah itu.
Dalam bagian akhir unggahannya, Inul kembali menyampaikan permintaanya soal jam operasional tempat hiburan.
"Saya hormati Bapakku Luhut Pandjaitan, mohon peraturan tutup jam 21.00 dibalikin normal kayak dulu ya Pak, biar bisa berjuang dan bernapas tidak sesak lagi, untuk tetap buka dan karyawan pada kerja tanpa harus potong gaji," pungkas Inul. (mar1/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News