Rihanna Jadi Miliarder Termuda di AS, Ternyata Ini Sumber Uangnya

08 Juli 2022 18:30

GenPI.co - Penyanyi Rihanna dinobatkan sebagai miliarder termuda di Amerika Serikat pada usia 34 tahun.

Dilansir dari Independent, Rabu (6/7), pelantun Umbrella itu memiliki kekayaan bersih sebesar 1,4 miliar dolar AS (sekitar Rp21 triliun).

Dengan predikat barunya, wanita asal Barbados itu menggeser posisi Kim Kardashian yang sebelumnya menjadi wanita muda terkaya di AS.

BACA JUGA:  Ini Dia Orang Terkaya di Dunia Dari Hasil Kripto

Sebelumnya, Rihanna juga pernah tampil di majalah Forbes sebagai wanita terkaya di Amerika Serikat selama tiga tahun berturut-turut.

Namun, pada tahun ini, Rihanna diketahui berada di posisi ke-21 dalam daftar tersebut.

BACA JUGA:  Orang Terkaya di Dunia, Elon Musk Bikin Game di Usia 12 Tahun

Salah satu sumber kekayaan terbesar Rihanna berasal dari bisnis kosmetik miliknya, Fenty Beauty.

Dilansir dari Forbes, kolaborasi Fenty Beauty dengan LVMH menghasilkan pendapatan lebih dari 550 juta dolar AS (Rp8,2 triliun) pada tahun 2020 lalu.

BACA JUGA:  Orang Terkaya di Indonesia Didominasi Nonmuslim, Kata Presiden SI

Selain itu, kolaborasinya dengan merek pakaian Savage x Fenty juga berhasil mengumpulkan uang senilai 1 miliar dolar AS (Rp15 triliun) pada Februari 2021.

Fenty Beauty juga turut mendorong pendapatan Rihanna dari segi karier musiknya.

Tak heran, kekayaan Rihanna mampu menghalahkan sejumlah selebritas dunia. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co