GenPI.co - Aktor kelahiran Indonesia Pascal Phoa berhasil memerankan tokoh The Ghost of Hamlet’s Father dalam pertunjukan Princess Hamlet di Festival Theater RJ Theater Company, Amerika Serikat, pada 7 September-2 November 2024.
The Ghost of Hamlet’s Father sendiri merupakan salah satu karakter penting dari karya populer milik William Shakespeare, yakni Hamlet. The Ghost of Hamlet’s Father merupakan ayah Putri Hamlet.
Pascal Phoa tidak serta-merta langsung mendapatkan kepercayaan memerankan tokoh penting dalam pertunjukan itu.
Dia harus melewati audisi dengan Sutradara Princess Hamlet Sophie Leighton Toomey pada Agustus 2024.
“Proses audisi sangat singkat saat saya mendapatkan peran sebagai The Ghost dalam pertunjukan ini. Saya merasa sangat bersyukur atas support semua orang dalam pertunjukan ini,” ujar Pascal Phoa beberapa waktu lalu.
Pascal Phoa yang lahir di Indonesia tidak terlalu lancar berbicara dalam bahasa Inggris sampai usia 15 tahun.
Dia pindah ke Singapura untuk menempuh pendidikan setingkat SMA di sana. Pascal Phoa mulai tertarik berakting dalam drama karya Shakespeare saat kuliah di University of Notre Dame, Indiana, Amerika Serikat.
Dia sering terlibat dalam pertunjukan-pertunjukan teater karya William Shakespeare di sekitar kampus, seperti Cymbeline and Julius Caesar.
”Kalau dipikir, memang menarik. Kok, orang asal Indonesia bisa tertarik main drama Shakespeare berperan sebagai seorang pemuda di Yunani bernama Lysander atau jenderal di Skotlandia bernama Macduff,” kata Pascal Phoa.
Pascal Phoa tidak memungkiri bahkan karya-karya Shakespeare memang fiksi.
“Walaupun karyanya fiksi dan tokoh-tokohnya mempunyai latar belakang budaya yang sangat berbeda dengan saya, mereka nyata dalam dunia dramanya,” imbuh Pascal.
Hingga saat ini Pascal Phoa sudah memerankan berbagai tokoh Shakespeare, seperti Lysander dalam A Midsummer Night’s Dream di Commonwealth Shakespeare Company di Boston.
Dia juga berperan sebagai Prince dalam Romeo and Juliet di Circle in the Square Theatre Youth Series di Kota New York.
Pascal Phoa juga telah terlibat dalam drama lain sekitar Kota New York, seperti The Adventures of Avery and Massa dan short play fesEval di Ma-Yi Theater Company. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News