Gaji PNS Lewat, Penghasilan 4 Asisten Seleb Ini Bikin Gigit Jari

25 Oktober 2020 11:40

GenPI.co - Penghasilan asisten rumah tangga (ART) para artis kerap kali menjadi sorotan jagat dunia hiburan. Karena ada yang hampir melebihi gaji pegawai negeri sipil (PNS).

Gaji PNS golongan satu mulai dari 1.560.800 sampai dengan Rp 2.686.500, golongan dua mulai Rp 2.022.200 hingga Rp 3.820.000 dan golongan tiga dari Rp 2.579.400 mencapai Rp 4.797.000. Sedangkan, golongan empat mulai dari Rp 3.044.300 sampai Rp 5.901.200.

BACA JUGA: Heboh Jadi Simpanan Pejabat, 4 Artis Cantik Ini Tetap Cuek Aja

Akan tetapi, PNS mendapatkan tunjangan tunjangan keluarga, anak, kemahalan,  perwakilan, jabatan, kinerja, dan sebagainya.

Namun, komulatif dari penghasilan PNS masih dapat dilampau gaji para ART artis.

Pastinya kamu penasaran? Dihimpun dari sumber yang telah diolah, GenPI.co sampaikan informasi 4 gaji ART artis.

1. Merry ART Raffi Ahmad

Merry merupakan asisten rumah tangga yang bekerja dengan Raffi Ahmad. Dalam satu bulan Merry bisa mengantongi penghasilan mulai dari Rp 15 juta sampai 20 juta.

Ternyata itu belum termasuk dari penghasilan tambahan yang diperoleh dari acara-acara tv dan endose. 

2. Wulan ART Dewi Perssik

Wulan ART Dewi Perssik sempat menghebotkan jagat dunia hiburan karena membawa kabur berlian majikannya. 

Padahal gaji Wulan saat itu mencapai Rp 9 juta dan menerima uang jajan Rp 500 ribu per minggu lho.

BACA JUGA: Habiskan Ratusan Juta Demi Perawatan, 4 Artis ini Cantik Banget

3. Riki Ompong ART Billy Syaputra

Kalau Riki Ompong merupakan ART Billy Saputra dengan penghasilan Rp 10 sampai Rp 15 juta dalam satu bulan. Riki pun kerap kali tampil di tv saat diajak oleh Billy.

4. Nurbaini ART Hotman Paris

Gaji Nurbaini dari majikannya Hotman Paris buat banyak orang iri, karena ia berpenghasilan Rp 20 juta setiap bulannya. 

Apalagi, Nurbaini turut dibiayai untuk menuntun ilmu jurusan Hukum lho.

Jika Nurbaini beprestasi tidak segan Hotman akan memberikannya mobil mewah.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co