Gaya Dita Karang Secret Number Sebelum vs Sesudah Idola K-Pop 

15 Februari 2021 10:35

GenPI.co - Nama Dita Karang menjadi buah bibir di pertengahan 2020, dirinya menjadi penyanyi wanita Indonesia pertama yang gabung dalam grup K-Pop. 

Grup perempuan  bernama Secret Number sendiri berada dalam naungan Vins Entertainment.

BACA JUGACantik! 4 Penampakan Dita Karang Saat Rayakan Ultah di Hari Natal

Tidak mudah bagi Dita memulai kariernya menjadi K-Pop Idol. Dirinya bahkan dikabarkan sempat mengikuti audisi JKT 48, tetapi tidak masuk.

Namun, perjuangan kerasnya tidak mengkhianati hasil. Dita berhasil menjadi K-Pop idol  dan bersama Secret Number merilis video musik berjudul "Who Dis".

BACA JUGAAnggun Difoto, Senyum Dita Karang Secret Number Curi Perhatian

Penasaran dengan transformasi Dita Karang dari sebelum menjadi idola K-Pop idol hingga sekarang? Yuk, simak potretnya di bawah ini, yang dirangkum dari Instagram @ditajuseo.

Potret saat Dita menjadi model rambut di salah satu salon di Yogyakarta.

Dita merupakan lulusan dari jurusan Dance Theater dari AMDA College and Conservatory of the Performing Arts Amerika Serikat. Sejak dulu Dita memang sudah pandai menari.

Saat Dita bersama-sama temannya pernah meng-cover dance 2ne1. Bahkan, saat remaja mereka sering tampil dalam acara cover dance K-Pop.

Potret dirinya bersama Anisa eks personel Cherrybelle. Ternyata Dita memang menyukai grup perempuan asal Indonesia itu sejak lama.

Nah, ini potret debut Secret Number bersama seluruh anggota. Termasuk Dita Karang (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co