GenPI.co - Seorang warganet mengunggah aksi terpuji aktor Hamish Daud yang memungut sampah di depan minimarket.
Video tersebut menjadi viral. Hamish memuncaki trending di Twitter.
BACA JUGA: Rumah Baru Raisa dan Hamish Daud di Bali, Cute Banget
Dalam video tersebut yang juga diunggah Lambe Turah , awalnya selebritas tampan ini belanja sejumlah produk di minimarket.
Saat keluar, ia melihat ada sampah depan minimarket dan tanpa ragu memungutinya.
Viralnya video tersebut, direspons oleh Hamis Daud.
Seperti diketahui Hamish Daud merupakan aktivitis peduli lingkungan,
Suami penyanyi Raisa ini, memiliki yayasan peduli laut, Indonesian Ocean Pride.
BACA JUGA: Enak Diajak Ngobrol! Ladies, 6 Ciri Cowok Pendengar yang Baik
Lewat Instagram-nya, Hamish Daud juga mengajak warganet untuk peduli kebersihan laut, dan menekan produksi sampah rumah tangga.
Yuk, intip unggahan Hamish Daud yang menunjukkan dia sangat peduli terhadap kebersihan lingkungan, dan persoalan sampah.
Daur ulang botol plastik minuman
Ia mengemukakan saat berada di rumah, menimbulkan lebih banyak sampah.
"Makanya aku memisahkan sampah sesuai jenisnya dan mengumpulkan botol dan gelas plastik bekas untuk dijemput oleh scavengers dari @octopus.ina,” kata Hamish Daud.
Botol plastik bekas tersebut, ujarnya, akan diproses kembali menjadi barang baru.
“Lewat Octopus, kita ikut membantu implementasi 3R serta memberdayakan komunitas sekitar. Untuk kalian yang ada di daerah Denpasar dan Badung, yuk kumpulin sampah kalian,” ujarnya.
Bawa tumbler
Untuk mengurangi sampah botol plstik bekas, Hamis juga mengajak untk menggunakan tumbler.
“Upayakan untuk berhenti menggunakan plastik sekali pakai,” ujar Hamish.
Bersihkan pantai bersama komunitas
Hamish Daud juga bergabung dengan sejumlah komunitas untuk membersihkan sampah yang terdapat di pantai.
“Satu hal yang membuat saya bangga akan kampung halaman saya, Bali, adalah suara komunitasnya. Hari ini kami baru saja melakukan pembersihan pantai. Selain agar pantai bersih, gerakan ini juga untuk membuat kita sadar akan masalah sampah. Terutama sampah plastik,” tulis Hamish Daud. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News