Kisah Deddy Corbuzier Pacaran dengan Agnez Mo, Wow!

20 Februari 2021 20:40

GenPI.co - Presenter Deddy Corbuzier blak-blakan tentang gaya berpacarannya dengan aktris cantik Agnez Mo.

Sebelum berpisah, keduanya memang pernah menjalin hubungan spesial sebagai pasangan kekasih.

BACA JUGANikita Mirzani Blak-blakan soal Jennifer Jill, Bikin Melongo

Menurut Deddy, ibunda Agnez Mo kerap menemani mereka saat berjalan-jalan.

Selain itu, ibu Agnez Mo juga sering ikut menonton film bersama anaknya dan Deddy.

Meskipun demikian, Deddy menilai ibunda Agnez Mo merupakan pribadi yang baik.

Menurut Deddy Corbuzier, ibunda Agnez Mo tetap memberikan kebebasan kepada putrinya saat berpacaran.

"Kalau nonton, nyokap ada. Nyokap pernah di luar malah. Nyokap lo baik banget. Jadi, dia tuh membebaskan kalau nonton," kata dia saat berbincang dengan Agnez Mo sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier, Sabtu (20/2).

Dia menambahkan, ibunda Agnez Mo kerap menemani putrinya yang sedang bermain ke rumah Deddy.

BACA JUGAVicky Prasetyo Batal Nikah, Kalimat Angel Lelga Telak Banget

Akan tetapi, ibunda Agnez Mo tetap memberikan kesempatan kepada putrinya untuk meluangkan waktu bersama Deddy.

"Kalau Agnez ke rumah gue, nyokapnya duduk doang di luar. Kami ke dalam aja sendiri. Dia di luar baca koran,” kata Deddy Corbuzier. (mcr7/jpnn)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co