Perkasa, Gelar Juara Dalam Genggaman Kevin Sanjaya/Marcus Gideon

27 Juli 2021 06:57

GenPI.co - Terlalu perkasa, gelar juara grup A Olimpiade Tokyo 2020 berada dalam genggaman Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon akan melakoni laga pemungkas grup A cabor bulu tangkis di Olimpiade Tokyo 2020 dengan melawan wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-lin.

Bermain di Musashino Forest Sports Plaza, Jepang, Kevin/Marcus dapat dikatakan sudah lolos ke babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020.

BACA JUGA:  Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo: Kevin/Marcus Lolos!

Hanya saja, kelolosannya ini menimbulkan pertanyaan mengenai status yang akan diberikan oleh Kevin/Marcus, apakah juara atau runner-up grup.

Bila kalah pada laga pemungkasnya, Kevin/Marcus dipastikan akan turun ke posisi kedua saat ini. Namun bila menang, maka Minions dipastikan lolos dengan status juara grup A.

BACA JUGA:  Rekor Gila Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Bikin India Mati Kutu

Beruntung, lawan yang akan dihadapi pada laga ketiga hari ini adalah wakil dari Taiwan, yakni Lee Yang/Wang Chi-lin.

Catatan dari BWF memperlihatkan bahwa Kevin/Marcus memiliki rekor yang tidak pernah kalah melawan Lee Yang/Wang Chi-lin.

BACA JUGA:  Hajar India, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Lanjutkan Rekor Gila

Diketahui, Kevin/Marcus telah bertemu dengan Lee Yang/Wang Chi-lin. sebanyak tiga kali, dan semuanya disapu bersih dengan kemenangan.

Pertemuan pertama Kevin/Marcus dengan Lee Yang/Wang Chi-lin terjadi di ajang CELCOM AXIATA Malaysia Open 2019. Kala itu, Minions menang 21-13 dan 21-12.

Lalu pertemuan terakhir, Kevin/Marcus berhasil mengalahkan Lee Yang/Wang Chi-lin dengan skor 21-18 dan 21-13 dia ajang YONEX All England Open 2020 lalu.

Menariknya adalah, dalam tiga pertemuan semuanya berhasil dimenangkan oleh Kevin/Marcus melalui straight game saja.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co