Kevin Sanjaya Bikin China Ngamuk, Langsung Banting Raket

11 Agustus 2021 09:57

GenPI.co - Servis kilat Kevin Sanjaya bikin wakil China, Zhang Nan/Zhao Yunlei ngamuk dan langsung banting raket.

Momen tersebut terjadi kala Kevin Sanjaya berpasangan dengan Greysia Polii, bermain di nomor ganda campuran di BCA Indonesia Open 2014.

Jauh sebelum apik dengan tandemnya masing-masing, Kevin dan Greysia pernah dipasangkan dan menjadi salah satu ganda campuran Indonesia yang sukses unjuk gigi.

BACA JUGA:  Pelatih Kevin Cordon Ungkap Pukulan Ginting Tak Ada di Amerika

Salah satu momen yang paling sulit dilupakan terjadi pada gelaran BCA Indonesia Open Superseries Premier 2014, tepatnya Rabu (18/6/2014) silam.

Berhadapan dengan Zhang Nan/Zhao Yunlei sebagai unggulan pertama, Kevin/Greysia justru tampil perkasa selama satu jam pertandingan.

BACA JUGA:  Dibantai Anthony Ginting, Pelatih Kevin Cordon Memilih Mundur

Meskipun sempat tertinggal di game pertama dengan skor 15-21, Kevin/Greysia sukses menyamai kedudukan di game kedua dengan skor 21-18.

Memasuki game ketiga, persaingan menjadi semakin sengit hingga memaksa laga berlanjut hingga deuce dan ditutup dengan skor 23-21, kemenangan untuk Kevin/Greysia.

BACA JUGA:  Kevin/Marcus Masih Jadi Sorotan China, Begini Katanya

Uniknya, skor terakhir milik Kevin/Greysia justru datang dari kesalahan Zhang Nan yang gagal mengembalikan servis kilat yang dilayangkan Kevin.

Sebagai pasangan unggulan pertama, Zhang Nan/Zhao Yunlei harus tersingkir di babak pertama, apalagi dikalahkan oleh pasangan yang tidak masuk unggulan kala itu.

Zhang Nan yang tidak bisa menahan kekecewaannya pun terlihat membanting raketnya dengan penuh emosi, alhasil raket tersebut pun langsung bengkok.

Kini, para tokoh yang terlibat dalam momen tersebut telah menempuh jalannya masing-masing, di mana Zhang Nan/Zhao Yunlei telah memutuskan gantung raket.

Sementara Kevin sukses menjadi salah satu ganda putra andalan Indonesia sekaligus peringkat satu dunia bersama rekannya, Marcus Gideon.

Sedangkan Greysia, baru-baru ini sukses mengibarkan Bendera Merah Putih di tiang tertinggi ganda putri Olimpiade Tokyo 2020 bersama Apriyani Rahayu.

Hal ini pun sukses menjaga tradisi medali emas Olimpiade sekaligus mencetak rekor sebagai ganda putri Indonesia pertama yang mendapat medali di gelaran terakbar di dunia tersebut.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co