Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Ucapkan Ulang Tahun Arema FC

11 Agustus 2021 19:31

GenPI.co - Pasangan selebritis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-34 kepada Arema FC.

Melalui akun Instagram resmi Arema FC, testimoni ucapan selamat ultah dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu diunggah pada Rabu, 11 Agustus 2021.

Seperti diketahui, Raffi Ahmad kini terjun ke gelanggang sepak bola nasional dengan menyandang predikat sebagai bos Rans FC, klub Liga 2.

BACA JUGA:  Gilang Widya Pramana Berikan Pesan Penting untuk Pemain Arema FC

"Untuk menyambut semangat Liga 1 yang akan sebentar lagi Insya Allah kita akan mulai, kita ingin mengucapkan selamat ulang tahun untuk Arema," ucap Raffi Ahmad.

Diketahui bahwa Raffi Ahmad merupakan sahabat dari Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana.

BACA JUGA:  Liga 1 Mundur Lagi, Arema FC Sikapi dengan Bijak

Tak hanya dari kalangan selebritis, Arema FC juga mendapat ucapan ultah dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Ucapan selamat ultah dari Mochamad Iriawan juga diunggah di akun Instagram Arema FC.

BACA JUGA:  Ulang Tahun Arema FC, Presiden Klub Beri Kado Mewah!

"Saya Ketua Umum PSSI mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-34 untuk Arema FC yang jatuh pada tanggal 11 Agustus 2021," kata Mochamad Iriawan.

Ketum PSSI juga mengimbau agar perayaan ultah ini dilakukan di rumah, mengingat situasi pandemi virus corona yang belum surut.

Ulang tahun Arema FC yang jatuh pada Rabu (11/8) menjadi momen yang spesial bagi tim berjuluk Singo Edan ini.

Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana memberikan kado indah berupa mess pemain dengan fasilitas lengkap dan bus tim.

“Saya resmikan mess pemain hari ini. Ini awalnya adalah kos, sata sulap menjadi mess dengan fasilitas lengkap,” kata Gilang dikutip dari laman resmi tim, Rabu (11/8).
Mess ini didesain dengan cukup eksklusif dengan meniru klub Eropa. Setiap masing-masing kamar diisi satu pemain.

Sementara untuk fasilitasnya dilengkapi dengan gym serta jacuzi di lantai 3 yang bisa dimanfaatkan oleh tim Arema FC untuk menjaga kebugaran untuk menunjang program latihan.

Gilang mengatakan, untuk di lantai dasar juga dilengkapi ruang head coach yang bisa digunakan untuk meeting room.

“Saya meniru klub Eropa. Ada ruang head coach di lantai dasar. Di mess ini ada 30 kamar di lantai dua. Di lantai atas ada gym dan jacuzi yang bisa dimanfaatkan oleh pemain,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hartanto Ardi Saputra

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co