Misi Besar Persita Melawan Persela: Tiga Poin Mutlak!

16 September 2021 23:15

GenPI.co - Persita Tangerang bertekad bangkit saat melawan Persela Lamongan dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia, di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (16/9/2021) besok.

Sebelumnya, Persita tersungkur dari Persib Bandung dengan skor 1-2, di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, pada pekan lalu.

Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono, mengakui tim asuhannya sudah menambal kelemahan tersebut.

BACA JUGA:  Jelang Lawan Bali United, Kapten Persib Beri Pesan Tegas

"Kami sudah melakukan evaluasi dan terus berlatih. Mana yang memang harus kami perbaiki, perbaikan," ujar Widodo dalam konferensi pers, Kamis (16/9/2021).

Dia menambahkan, taktik sepak bola memang terus berkembang.

BACA JUGA:  Persela Lamongan Bertekad Akhiri Rekor Buruk Hadapi PSIS Semarang

Untuk itu, sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas rim asuhanya agar bisa bersaing dalam Liga 1.

"Jadi, perbaikan-perbaikan ini dan mungkin rotasi pemain ini sangat diperlukan," terang pria berusia 50 tahun itu.

BACA JUGA:  Misi Besar Persib Bandung, Persita Bakal Mati Kutu

Menurutnya, semua pemain sudah siap tempur dalam melawan Persela untuk meraih poin penuh.

"Cuma memang ada satu pemain yang tadinya akan saya persiapkan, goalkeeper Dhika, tidak bisa main karena kemarin cedera ankle," jelasnya.

Widodo menuturkan bahwa pemain itu kemungkinan untuk pertandingan berikutnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co