Indonesia Masters - Gemas, Yuta Watanabe ke Bali Bareng Orang Tua

13 November 2021 07:57

GenPI.co - Bikin gemas bukan main, pebulu tangkis Jepang, Yuta Watanabe ikut Indonesia Masters 2021 di Bali bareng dengan orang tua.

Seperti diketahui, Turnamen BWF Super 750 Indonesia Masters 2021 akan dihelat pada 16-21 November 2021 di Bali International Convention Center.

Para pebulu tangkis dari seluruh dunia telah berada di Bali untuk melakukan karantina, persiapan dan mengikuti beragam acara yang telah disiapkan panitia penyelenggara.

BACA JUGA:  Beri Pelayanan Profesional, Indonesia Masters 2021 Banjir Pujian

Ternyata banyak pebulu tangkis yang tidak datang sendiri, bertanding di pulau yang terkenal dengan destinasi wisatanya menjadikan kesempatan untuk sekalian mengajak keluarga berlibur.

Namun ada yang menarik perhatian, di saat atlet lain mengajak istri dan anak, Yuta Watanabe justru memilih untuk memboyong kedua orang tuanya.

BACA JUGA:  Gagal ke Indonesia Masters 2021, Bidadari Prancis Curhat

Yuta bahkan membawa ayah dan ibunya untuk berkeliling dan mengenalkan dengan para pebulu tangkis dari berbagai negara.

BACA JUGA:  Jelang Indonesia Masters 2021, Jonatan Christie Senggol Antonsen

Salah satu yang tertangkap kamera yakni bertemu dengan tunggal putra Denmark, Anders Antonsen.

Momen tersebut diunggah oleh Anders Antonsen melalui Instagram Story-nya, dalam balutan pakaian adat Bali, tunggal putra nomor tiga dunia itu diapit ayah dan ibu Yuta.

"Hari ini, Saya bertemu orang tua Yuta Watanabe. Ternyata mereka menonton 'the badminton experince' (judul podcast milik Antonsen)," tulis Anders Antonsen.

Selain itu, Antonsen juga menerangkan bahwa Yuta Watanabe merupakan pebulu tangkis favorit ibunya.

"Orang tua dari pebulu tangkis favorit Ibu Saya," tulisnya dengan dibubuhi emoticon tersenyum.

Sementara itu, usai Hiroyuki Endo memutuskan pensiun, Yuta Watanabe yang kehilangan partner memutuskan untuk fokus bermain di ganda campuran bersama Arisa Higashino.

Bersama Arisa, Yuta menjelma menjadi pasangan ganda campuran yang cukup ditakuti, keduanya berpeluang besar untuk meraih gelar dalam Indonesia Badminton Festival.

Indonesia Badminton Festival 2021 terdiri dari 3 rangkaian turnamen yakni Indonesia Masters 2021 (Super 750), Indonesia Open 2021 (Super 1000), dan BWF World Tour Finals 2021.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co