Kalah Leg Pertama Piala AFF, Shin Tae Yong Bangkitkan Suasana Tim

31 Desember 2021 16:10

GenPI.co - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong punya PR besar. Selelah kalah telak 0-4 di leg I final Piala AFF 2020, dia langung coba bangkitkan suasana tim.

“Pertandingan pertama memanng benar-benar sulit untuk kami,” tutur Shin Tae-Yong dalam konferensi pers virtual jelang leg kedua final Piala AFF 2020, Jumat (31/12).

Menurutnya ada setidaknya dua hal yang membuat Indonesia kalah dari Thailand.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Jujur, Thailand dan Vietnam di Atas Indonesia

Pertama adalah Thailand memang bermain lebih baik dari Indonesia pada leg pertama, Rabu (29/12).

Kedua adalah para pemain Indonesia masih banyak yang berumur muda, masih kalah pengalaman dibandingkan tim Thailand.

BACA JUGA:  Sikap Berkelas Shin Tae Yong Usai Timnas Indonesia Kalah Telak

Terlebih lagi, ini adalah pertandingan besar yang tentunya lebih banyak tekanan.

Coach Shin mengaku tidak bisa pastikan mendapatkan hasil kemenangan yang besar, tetapi dia sudah melakukan usaha bagi tim.

BACA JUGA:  Media Korea Selatan: Timnas Indonesia Butuh Sihir Shin Tae Yong

“Saya berusaha untuk membuat suasana tim lebih baik lagi agar bisa mendapatkan hasil maksimal pada leg kedua,” ujar pelatih asal Korea Selatan.

Coach Shin Tae-Yong percaya pada semua pemainnya untuk bisa mencuri hasil yang baik pada leg kedua.

Pertandingan leg kedua final Piala AFF akan tayang pada Sabtu (1/1/2022) pukul 19:30 WIB. (*)
 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co