Sikat Vittingus 2 Set langsung, Jojo Melenggang ke Babak Berikut

18 Juli 2019 17:12

GenPI.co - Jonathan Christie pebulutangkis yang lolos di 16 besar Blibli Indonesia Open 2019 tampil gemilang saat melawan  pebulutangkis asal Denmark Hans-Kristian Solberg Vittinghus.

Atlet kelahiran 15 September 1997 itu meladeni Vittinghus di set pertama. Sang lawan pun yang berupaya mengantisipasi keagresifitas pebulu tangkis muda yang kerap disapa Jojo ini. Alhasil  poin keduanya menempel ketat

Bermain di kandang lawan, Vittinghus tidak pantang menyerah. Ia berupaya memanfaatkan dengan baik kesalahan yang dilakukan Jojo.  Namun rupanya strategi  jojo lebih apik. Set pertama pun berakhir dengan skor 22-20.

Baca juga:

Minions Kevin dan Marcus Melaju Ke Perempat Final 

Terhenti di Babak Kedua, Tunggal Putri Gregoria Menyesal 

Sementara di set ke dua Jojo berupaya bermain lebih tenang di bawah riuh rendah  supporter Indonesia yang menyoraki namanya. Hasilnya iamendominasi pertandingan di set ke dua ini.

Bermain dengan tenang membuat meninggalkan poin lawan dengan skor akhir 21-14.

Ditemui usai pertandingan, Jojo mengaku tak mudah mengalahkan lawan-lawanya di Blibli Indonesia Open 2019. Ia juga mengatakan butuh dukungan dari masyarakat agar memicunya untuk terus berjuang melewati permainan-permainan selanjutnya.

Diketahui bahwa Jojo adalah satu-satunya pemain bulutangkis tunggal pria yang mewakili Indonesia di ajang Blibli Indonesia Open 2019. Ia mengatakan akan terus berkonsentrasi penuh dalam bertanding.

"Saya lebih fokus dengan persiapan besok, dalam setiap pertandingan saya menghindari kesempatan akan menang, tapi saya berupaya siap untuk menghadapi lawan,” ungkap Jojo di Istora Gelora Bung Karno Jakarta (18/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: Winento

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co