Jawaban Menohok Shin Tae Yong soal Personel Korea Utara ke Timnas

12 Januari 2022 03:15

GenPI.co - Shin Tae Yong berikan jawaban menohok saat disinggung soal kemungkinan Timnas Indonesia datangkan personel dari Korea Utara.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong baru-baru ini memenuhi undangan Deddy Corbuzier untuk tampil sebagai bintang tamu di podcastnya.

Dalam podcast yang diunggah di kanal Youtuber milik Deddy Corbuzier pada Selasa (11/1) tersebut, keduanya terlihat berbincang-bincang mengenai banyak hal.

BACA JUGA:  Sidoel dan Darah Jawa di Eropa yang Bisa Dilirik Shin Tae Yong

Mulai dari seputar alasan di balik keputusannya memilih Timnas Indonesia hingga rencananya untuk mengembangkan kualitas skuad Garuda.

BACA JUGA:  Magis Timnas Indonesia Rontokkan Godaan China ke Shin Tae Yong

Menurut Shin Tae Yong, salah satu hal mendasar yang penting untuk membawa perubahan besar yakni disiplin pola makan para atlet.

Juru taktik asal Korea Selatan tersebut menilai bahwa sepak bola Indonesia masih mengabaikan kebutuhan gizi atlet.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Bongkar Sifat Jelek Pemain Timnas Indonesia, Waduh

Menanggapi hal tersebut, Deddy menyimpulkan bahwa Timnas Indonesia membutuhkan ahli gizi khusus sembari berkelakar untuk mendatangkan personel ahli gizi tersebut dari Korea Utara.

Namun, Shin Tae Yong tampaknya kurang nyaman dengan guyonan tersebut dan memberikan jawaban menohok untuk tidak membiasakan berkelakar seperti itu.

"Ngelawak seperti itu tidak boleh dibiasakan," balas Shin Tae Yong.

Ketidaknyamanan Shin Tae Yong tentu dapat dipahami mengingat hubungan buruk yang sudah berakar antara Korea Selatan dan Korea Utara.

Sementara itu, Shin Tae Yong baru-baru ini mendapat banyak pujian usai berhasil mengantarkan Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020.

Meskipun belum berhasil mempersembahkan gelar juara, namun hasil ini dianggap sebagai langkah pertama bagi masa depan Timnas Indonesia yang saat ini digawangi oleh para pemain muda minim pengalaman.

Terdekat, Shin Tae Yong akan kembali mempersiapkan Timnas Indonesia menghadapi Bangladesh dalam FIFA Macthday yang akan digelar di Bali pada 24 dan 27 Januari 2022.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co