Makan Konate Ingin Dinaturalisasi ke Timnas Indonesia

13 Januari 2022 08:57

GenPI.co - Apakah benar Timnas Indonesia akan ketiban durian runtuh karena Makan Konate ingin dinaturalisasi?

Pesepak bola asal Mali, Makan Konate mengaku bahwa dirinya ingin dinaturalisasi dan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Hal ini diungkapkannya dalam video yang diunggah melalui kanal Youtube Atep TV yang dimiliki oleh pesepak bola veteran, Atep, pada Minggu (9/1) lalu.

BACA JUGA:  4 Naturalisasi Merapat, Akmal Marhali Sebut Proyek Belaka PSSI

"Kalau ada alasan dan rezekinya, pasti bisa menjadi WNI. Sebab sebelumnya pernah diproses," kata Makan Konate.

BACA JUGA:  Makan Konate Siap Menggila di Persija, Persipura Wajib Waspada

Namun, keingingan Konate untuk menjadi WNI ternyata tak serta merta dirinya dapat memperkuat Timnas Indonesia.

Pasalnya, gelandang Persija Jakarta tersebut telah lebih dulu dipanggil untuk memperkuat Timnas Mali.

BACA JUGA:  Makan Konate Bongkar Misi di Persija, Para Rival Bisa Keteteran

"Namun, saya dipanggil ke Mali. Kalau ada kesempatan untuk menjadi WNI, tidak ada masalah," imbuh Konate.

Konate pernah dipanggil Timnas Mali pada Juni 2021 untuk tiga partai uji coba melawan Aljazair, Kongo, dan Tunisia.

Sayangnya, dirinya harus puas menjadi penghias bangku cadangan setelah tak sekalipun dimainkan.

Pemain berusia 30 tahun tersebut juga mengaku mengikuti perkembangan Timnas Indonesia yang baru saja gagal meraih gelar juara di Piala AFF 2020.

Kendati demikian, Konate mengakui bahwa Timnas Indonesia saat ini diisi banyak pemain muda berpotensi dan diprediksi akan berbuah manis pada beberapa tahun mendatang.

"Timnas Indonesia punya banyak pemain muda. Step by step. Mereka punya tim bagus. Dua sampai tiga tahun lagi bisa solid dan kompak," ujar Konate.

Dirinya juga menyampaikan keinginan untuk membela Timnas Indonesia jika masih memiliki kesempatan.

"Kalau saya ada di situ, alhamdulillah, tim bisa kuat. Mereka punya banyak pemain berkualitas, pintar, dan semangat besar," papar Konate.

Sementara itu, Konate baru saja hengkang dari klub Malaysia, Terengganu FC yang resmi berseragam Persija Jakarta pada 29 Desember lalu.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co