Takjub, Direktur Klub Eropa Bongkar Kekuatan Egy dan Witan

22 Januari 2022 08:57

GenPI.co - Merasa takjub, Direktur klub Eropa ini bongkar kekuatan yang dimiliki oleh Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.

Dirut klub Eropa ini adalah David Balda, bos besar FK Senica, tempat Egy dan Witan bernaung selama beberapa musim ke depan.

Menurut Balda, terdapat kekuatan yang dimiliki oleh Egy dan Witan yang membuat dirinya merasa takjub.

BACA JUGA:  Tinggalkan Eropa, Egy dan Witan Gantikan Chanatip di Jepang?

Kekuatan yang dimaksud di sini adalah karakter permainan keduanya, yang dinilai bisa membantu FK Senica.

Hal tersebut diungkapkan oleh Balda secara langsung melalui unggahan di akun Instagram resminya pada Jumat (21/1) kemarin.

BACA JUGA:  Egy dan Witan Merapat, Klub Jepang Ketiban Durian Runtuh

BACA JUGA:  Jujur, Ini yang Bikin Egy Maulana Vikri Betah di FK Senica

"Witan dan Egy, pemain-pemain top dan berkarakter," ucap Balda.

"Saya sangat senang memiliki Anda di klub kami Senica," tambah Balda.

Diketahui, Egy Maulana Vikri telah memperpanjang kontraknya bersama FK Senica selama satu setengah tahun ke depan.

Sedangkan Witan Sulaeman datang ke FK Senica dengan statusnya sebagai pemain pinjaman hingga 30 Juni 2022 mendatang.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu
Egy   Witan   Witan Sulaeman   Kekuatan   Dirut Klub   Eropa   Dirut   Klub Eropa  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co